Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130060
Title: Penampilan reproduksi sapi perah ras Sabah Sahiwal Friesian (SSF) (studi kasus di Stesen Pembiakan Ternakan Sebrang, Keningau Sabah Malaysia)
Authors: Achjadi, R. Kurnia
Mechor, Nur Astri Fadzillah
Issue Date: 2013
Abstract: Studi kasus ini bertujuan untuk mempelajari manajemen pemeliharaan sapi perah ras Sabah Sahiwal Friesien (SSF), dan mengetahui berbagai masalah yang sering muncul dalam pemeliharaan sapi perah SSF, dampak yang ditimbulkan, serta upaya mencari solusinya. Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan menggunakan studi deskritif melalui data primer (kuisioner) dan data sekunder yang diperoleh dari Stesen Pembiakan Ternakan Sebrang JPHPT Keningau, Sabah. Data populasi yang diperolehi pada tahun 2009, 2010 dan 2011 masing-masing sebesar 215, 240, dan 130 ekor sapi perah ras SSF. Data kelahiran bagi ketiga tahun tersebut masing-masing adalah 123, 106 dan 62 ekor anak sapi ras SSF dengan data kematian masing-masing sebanyak 62, 57, dan 109 ekor sapi perah SSF. Metode perkawinan untuk ras sapi SSF ini lebih banyak menggunakan sistem inseminasi buatan (IB) dibanding kawin alam. Masalah reproduksi tidak banyak ditemukan di stesen ini, namun diantara penyebab kematian tinggi pada stok replacement maupun induk produksi sapi perah SSF adalah masalah nutrisi dan manajemen kandang.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/130060
Appears in Collections:UT - Veterinary Clinic Reproduction and Pathology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
B13naf.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.09 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.