Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129954
Title: Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan jenis migrasi pendapatan rumah tangga migran dan perubahan status kepemilikan lahan
Authors: Saefulhakim, Sunsun
Sitorus, Santun R.P
Kurnia, Uus
Issue Date: 2003
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah mengetahui interaksi antar wilayah yang diukur dari arus migrasi penduduk antar Kabupaten/Kota di Propinsi Jawa Barat, mengidentifikasi wilayah-wilayah yang menjadi basis perkembangan penduduk migran di Kabupaten Bogor dan Kecamatan Citeureup, mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan jenis migrasi, mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan rumah tangga migran dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan status kepemilikan lahan. Penelitian dilakukan di Desa Puspanegara, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Analisis data dilakukan di Laboratorium Perencanaan Pengembangan Sumberdaya Lahan, Jurusan Tanah, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Penelitian dilakukan mulai bulan April sampai Agustus 2002. Metode yang digunakan adalah model gravitasi untuk mengetahui interaksi antar wilayah, analisis deskriptif untuk mengidentifikasi perkembangan penduduk migran, analisis Kuantifikasi Hayashi I dan analisis Kuantifikasi Hayashi II untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan jenis migrasi, pendapatan rumah tangga migran dan perubahan status kepemilikan lahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jarak antar wilayah mempengaruhi terhadap interaksi wilayah. Semakin dekat jarak antar wilayah maka interaksi yang terjadi semakin tinggi. Perpindahan (migrasi) penduduk lebih disebabkan oleh faktor pendorong (push factor) wilayah asal bukan karena faktor penarik (pull factor) wilayah tujuan. Semakin tinggi harga tanah di daerah asal dan semakin besar peluang mendapatkan pendapatan di daerah tujuan akan meningkatkan migrasi penduduk antar Kabupaten/Kota di Jawa Barat.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129954
Appears in Collections:UT - Soil Science and Land Resources

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A03uku.pdf
  Restricted Access
Fulltext11.74 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.