Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129388
Title: Analisis dan strategis meningkatkan kepuasan mahasiswa IPB terhadap fasilitas penunjang di Kampus IPB Dramaga
Authors: Pranadji, Diah K.
Retnaningsih
Putra, Sendi Eka
Issue Date: 2007
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kepuasan mahasiswa IPB terhadap fasilitas penunjang yang ada di kampus IPB Dramaga, serta merumuskan strategi yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kepuasan mahasiswa. Tujuan khususnya adalah 1) mengidentifikasi karakteristik sosial ekonomi mahasiswa IPB, 2) mengidentifikasi atribut-atribut yang akan digunakan untuk mengukur kepuasan mahasiswa IPB terhadap penyelenggaraan fasilitas penunjang di kampus IPB Dramaga, 3) menganalisis kepuasan mahasiswa IPB terhadap fasilitas penunjang di kampus IPB Dramaga, 4) merumuskan strategi untuk meningkatkan kepuasan mahasiswa IPB terhadap penyelenggaraan fasilitas penunjang di kampus IPB Dramaga. Disain penelitian ini adalah cross sectional. Penelitian ini dilaksanakan di kampus IPB Dramaga-Bogor Jawa Barat pada bulan September 2006 - Februari 2007.. Teknik penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan convenience sampling kepada 600 mahasiswa IPB. Data penelitian terbagi atas dua bagian yakni data primer dan sekunder. Data primer yaitu data yang berasal langsung dani objek penelitian, yaitu berupa kuesioner yang diberikan secara langsung kepada mahasiswa untuk memperoleh informasi tentang kepuasan mencakup harapan dan kinerja. Data sekunder yang diperoleh yaitu jumlah mahasiswa IPB tahun masuk 2001-2005 (sumber DAJMP). Untuk menjawab sejauh mana tingkat kepuasan mahasiswa terhadap penyelenggaraan fasilitas penunjang di Kampus IPB, digunakan Teori Kepuasan (The Expectancy Disconfirmation Model). Selanjutnya untuk menentukan strategi yang harus dilakukan oleh institusi, digunakan diagram kartesius yailu Importance-Performance Matrix Analysis Sebanyak 64 persen mahasiswa pada penelitian ini adalah perempuan. Proporsi mahasiswa terbanyak (22.2%) berasal dari fakultas pertanian. Sebanyak 51.8 persen mahasiswa pada penelitian ini berada pada semester 3. proporsi terbesar mahasiswa berasal dari Jawa (51%) dan Jabodetabek (29%). Hampir seluruh mahasiswa dalam penelitian ini beragama islam yaitu sebesar 91.7 persen. Persentase terbesar mahasiswa (45%) memiliki uang saku berkisar antara Rp. 250 000 Rp. 499 999 /bl. Atribut- atribut fasilitas penunjang digolongkan ke dalam lima dimensi kualitas pelayanan jasa yaitu reliability, responsiveness, assurance, empathy, dan tangibles. Atribut yang termasuk ke dalam dimensi reliability sebanyak 33 atribut. Atribut yang termasuk ke dalam dimensi responsiveness sebanyak 5 atribut. Atribut yang termasuk ke dalam dimensi assurance sebanyak 31 atribut. Atribut yang termasuk ke dalam dimensi empathy sebanyak 11 atribut, dan Atribut yang termasuk ke dalam dimensi tangibles sebanyak 42 atribut. Jumlah fasilitas penunjang yang dinilai pada penelitian ini sebanyak 24 fasilitas. Fasilitas penunjang yang memiliki kepentingan tertinggi menurut penilaian mahasiswa yaitu fasilitas masjid dengan nilai rata-rata kepentingan sebesar 4.75, sedangkan fasilitas penunjang yang memiliki kepentingan terendah terdapat pada fasilitas lapangan tenis dengan nilai rata-rata sebesar 4.09. fasilitas penunjang yang memiliki kinerja tertinggi menurut penilaian mahasiswa adalah fasilitas masjid dengan nilai rata-rata kinerja sebesar 3.2, sedangkan fasilitas penunjang yang memiliki kinerja terendah terdapat pada fasilitas toilet dengan nilai rata-rata kinerja sebesar 1.97. Secara umum mahasiswa tidak puas terhadap fasilitas penunjang di kampus. Hal ini dapat dilihat dari nilai gap antara kepentingan dan kinerja yang negatif pada seluruh atribut. Atribut yang memiliki gap paling besar terdapat pada atribut kebersihan toilet (-2.97).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129388
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A07sep.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.63 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.