Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129223
Title: Metode Ekstraksi DNA dan ldentifikasi Gen Kappa Kasein (K-Kasein) pada Sapi Friesian Holstein (FH) di Peternakan Rakyat
Authors: Sumantri, Cece
Farajallah, Achmad
Prasetyo, Arie
Issue Date: 2005
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Gen-gen kasein (a51-kasein, a52-kasein, β-kasein dan K-kasein) banyak di laporkan bertanggung jawab terhadap sifat kualitas dan kuantitas susu sapi. P enelitian ini bertujuan untuk membandingkan metode ekstraksi DNA fenolkloroform dengan metode pengendapan garam, dan untuk mengidentifikasi gen kappa kasein (K-kasein) sebagai salah satu penciri genetik kualitas susu sapi perah Friesian Holstein (FH) pada petemakan rakyat. Hasil penelitian ini dapat digunakan s ebagai acuan untuk penelitian lanjutan dalam meningkatkan mutu genetik sapi FH. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli hingga November 2004 di Laboratorium Zoologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Pertanian Bogor. Penelitian menggunakan 78 sampel darah sapi FH betina yang berasal dari Petemakan Pondok Rangon Jakarta, Kebon Pedes Bogor dan Fakultas Peternakan IPB. Tahapan penelitian meliputi pengambilan darah sapi sebagai s umber DNA, ekstraksi DNA, perbanyakan gen K-kasein secara in vitro menggunakan Polymerase Chain Reaction-Restriction Fragment Length Polymorphism (PCR-RFLP) dengan primer spesifik untuk gen K-kasein, genotyping p roduk PCR menggunakan teknik elektroforesis gel akrilamida yang dilanjutkan dengan pewamaan sensitifitas perak. Pada sampel darah utuh, metode ekstraksi fenol-kloroform lebih baik dari pada metode pengendapan garam. Pada peternakan Pondok Rangon, frekuensi genotipe AA, AB dan BB berturut-turut sebesar 34,21%; 63,16% dan 2,63% sedangkan frekuensi alel A dan B berturut-turut sebesar 65,79% dan 34,21%. Pada petemakan Kebon Pedes Bogor dan Fakultas Petemakan IPB frekuensi gen 100% untuk genotipe AA atau monomorfik.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/129223
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
D05apr.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.19 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.