Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128726
Title: Pengelompokan parent stock ayam arab golden red dengan metode grafik dan metode penggerombolan berhirarki
Authors: Suhaeni, Cici
Indahwati
Nuha, Nur Ulin
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Proses seleksi parent stock ayam Arab Golden Red merupakan pengembangbiakan ayam ras petelur untuk menghasilkan final stock dengan karakteristik produksi telur dan persistensi bertelur tinggi. Pengelompokan berdasarkan dua peubah secara sederhana dapat dilakukan dengan metode grafik, yaitu plot tebaran. Selain itu, dapat pula dilakukan dengan analisis gerombol. Penelitian ini menerapkan metode grafik dan metode penggerombolan berhirarki untuk menentukan gerombol optimum dan terbaik dengan karakteristik produksi telur dan persistensi bertelur tinggi pada proses seleksi ayam. Penyeleksian ini dilakukan pada ayam masak kelamin cepat dan ayam masak kelamin lambat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gerombol optimum dan terbaik dihasilkan oleh metode penggerombolan berhirarki. Gerombol terbaik pada ayam masak kelamin cepat memiliki rataan produksi telur sebesar 47.53 butir dengan persistensi bertelur 3.68, sedangkan pada ayam masak kelamin lambat rataan produksi telurnya 32.75 butir dan persistensi bertelurnya sebesar 1.22. Ayam-ayam tersebut merupakan ayam unggul yang dapat dipilih dalam proses seleksi parent stock ayam Arab Golden Red.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128726
Appears in Collections:UT - Statistics and Data Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G16nun.pdf
  Restricted Access
Fultext1.11 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.