Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128531
Full metadata record
DC FieldValueLanguage
dc.contributor.advisorNovianti, Tanti-
dc.contributor.authorSyahruddin, Fachri-
dc.date.accessioned2023-10-25T15:41:17Z-
dc.date.available2023-10-25T15:41:17Z-
dc.date.issued2010-
dc.identifier.urihttp://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128531-
dc.description.abstractTanaman Manggis (Garcinia mangostana l.) adalah salah satu komoditas buah asli tropik yang mempunyai nilai ekonomis yang cukup tinggi. Manggis di luar negeri dikenal sebagai “Queen of Fruits “ dan “ The Finest Fruit of Tropis “. Saat ini, buah manggis merupakan salah satu buah andalan ekspor Indonesia. Perkembangan ekspor buah manggis dari tahun 2005-2008 cenderung mengalami peningkatan baik dari segi volume maupun nilainya. Pada tahun 2008, ekspor manggis mencapai 9.446 ton atau sekitar US$5.366.000. Meskipun ekspor buah manggis cukup tinggi dibandingkan buah lainnya, namun masih terdapat beberapa masalah yang dihadapi manggis Indonesia antara lain produksinya yang masih rendah, dan mutu manggis Indonesia masih rendah. Hal ini diduga memengaruhi daya saing ekspor manggis Indonesia. Berdasarkan kondisi di atas, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan daya saing manggis Indonesia di pasar internasional serta faktor-faktor apa saja yang memengaruhi permintaan ekspor manggis di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode Porter’s Diamond untuk analisis kualitatif tentang daya saing serta analisis model data panel dengan periode waktu 2001-2008 dan delapan negara tujuan ekspor yaitu Hongkong, China, Malaysia, Singapura, Saudi Arabia, Uni Emirat Arab, Belanda dan Perancis. Pemilihan negara yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah didasarkan kepada jumlah volume ekspor manggis Indonesia tertinggi sejak periode penelitian, sedangkan untuk negara Belanda dan Perancis dipilih untuk melihat permintaan manggis Indonesia di Eropa. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan Porter’s Diamond Theory dan metode kuantitatif dengan Pooled Least Square (PLS) untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang memengaruhi permintaan ekspor manggis Indonesia. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan perangkat lunak E-views 6.1 dan Microsoft Excel 2007. Berdasarkan hasil estimasi data panel dengan Pooled Least Square (PLS), faktor-faktor yang berpengaruh terhadap permintaan ekspor manggis Indonesia adalah GDP riil perkapita negara tujuan ekspor, nilai tukar riil negara tujuan ekspor, harga ekspor manggis, lag ekspor tahun sebelumnya dan jumlah penduduk pengimpor. Variabel jumlah penduduk tidak sesuai dengan teori dan hipotesis yang dibuat. Ketidaksesuaian ini disebabkan oleh preferensi masyarakat yang tidak sebanding dengan pertambahan jumlah penduduk. Pertambahan jumlah penduduk tidak serta menambah jumlah manggis yang diminta karena manggis bukanlah satu-satunya jenis buah yang dapat dikonsumsi. Hasil penelitian dengan menggunakan Porter’s Diamond Theory menunjukkan bahwa manggis Indonesia memiliki daya saing yang cukup kuat dilihat dari sumber daya alam dan tingkat permintaan manggis yang tinggi di pasar internasional serta peran pemerintah yang mendukung perkembangan ekspor manggis Indonesia. Meskipun masih terdapat beberapa faktor yang menjadi penghambat, seperti rendahnya kualitas manggis yang dihasilkan, infrastruktur yang belum memadai, dan masih menggunakan teknologi yang sederhana. Berdasarkan hasil penelitian maka diperlukan suatu upaya untuk meningkatkan daya saing manggis Indonesia dengan cara meningkatkan kualitas sumber daya manusia, perbaikan teknologi dan budidaya untuk meningkatkan produktivitas manggis. Selain itu, memberikan kemudahan akses modal bagi petani-petani manggis serta kebijakan dalam menstabilkan nilai rupiah terhadap dollar Amerika Serikat agar konsumen mendapatkan informasi yang tepat mengenai harga manggis di negara masing-masing importir.id
dc.language.isoidid
dc.publisherBogor Agricultural University (IPB)id
dc.subject.ddcEconomics and managementid
dc.subject.ddcEconomics and development studiesid
dc.titleAnalisis daya saing dan faktor-faktor yang memengaruhi ekspor manggis Indonesiaid
dc.typeUndergraduate Thesisid
dc.subject.keywordPorters diamondid
dc.subject.keywordPooled least squareid
dc.subject.keywordPermintaan eksporid
dc.subject.keywordManggisid
dc.subject.keywordBogor Agricultural Universityid
dc.subject.keywordInstitut Pertanian Bogorid
dc.subject.keywordIPBid
Appears in Collections:UT - Economics and Development Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
H10fsy.pdf
  Restricted Access
Fulltext517.21 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.