Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128469
Title: Karakteristik karkas domba priangan jantan yang diberi Aspergillus oryzae dalam ransum selama periode penggemukkan
Authors: Herman, Rachmat
Lubis, Darwinsyah
Mulyono, Dwi
Issue Date: 2003
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Penggunaan probiotik pada ruminansia dapat memperoleh keuntungan dengan peningkatan tingkat kecernaan dimana flora dan fauna rumen berkembang atau fermentasi berlangsung secara penuh pada hewan dewasa. Penambahan probiotik yang mengandung Aspergillus oryzae pada pakan ternak ruminansia secara tidak Engsung dapat meningkatkan jumlah bakteri selulolitik, sehingga kecernaan serat kasar tinggi dan dapat meningkatkan jumlah aliran nitrogen ke usus halus. Peningkatan ini dapat meningkatkan bobot hidup ternak, dan hasil akhir adalah produksi karkas dengan proporsi otot maksimum dan lemak yang optimum. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengamati karakteristik karkas domba Priangan jantan yang diberi Aspergillus oryzae dalam pakan. Penelitian ini menggunakan domba Priangan jantan fase pertumbuhan sebanyak 18 ekor dengan bobot badan awal 16,817 1,68 kg. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini yaitu rancangan acak kelompok dengan tiga perlakuan dan enam ulangan. Perlakuan pakan terdiri atas ransum A (R0): konsentrat + 0% Aspergillus oryzae, ransum B (R1: konsentrat + 10% biakan Aspergillus oryzae dan ransum C (R2): konsentrat + 10% media biak Aspergillus oryzae. Penelitian ini dilakukan di kandang penelitian domba dan rumah potong hewan Balai Penelitian Ternak (Balitnak), Ciawi, Bogor. Pelaksanaan Penelitian dimulai bulan Oktober 2002 sampai Januari 2003. Parameter yang diamati adalah pertambahan bobot hidup, bobot tubuh kosong, bobot karkas, persentase karkas, bobot lemak abdomen, bobot lemak ginjal, tebal lemak punggung, luas otot mata rusuk, panjang karkas dan indeks perdagingan. Hasil analisis sidik ragam menunjukkan bahwa pemberian Aspergillus oryzae dalam pakan konsentrat nyata (P<0,05) meningkatkan pertambahan bobot hidup, sedangkan pada karakteristik karkas yang dianalisis menggunakan analisis sidik peragam tidak memberikan hasil yang nyata terhadap penambahan Aspergillus oryzae.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128469
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
D03dmu1.pdf
  Restricted Access
Fulltext4.11 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.