Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128040
Title: Lipase Bakteri Asam Laktat Asal Bekasam Pendegradasi Lipid pada Susu Sapi
Authors: Budiarti, Sri
Desniar
Herlistyani, Elda
Issue Date: 2015
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Susu sapi full cream memiliki kandungan asam lemak jenuh yang tinggi, jika dikonsumsi berlebih dapat menyebabkan hiperlipidemia. Enzim lipase berperan menghidrolisis lipid menjadi asam lemak dan gliserol. Bakteri asam laktat (BAL) merupakan salah satu bakteri penghasil enzim lipase yang dominan ditemukan pada bekasam. Penelitian ini bertujuan memperoleh isolat BAL asal bekasam yang memiliki potensi sebagai pendegradasi lipid pada substrat susu sapi. Sebanyak 18 isolat BAL koleksi Desniar diremajakan kembali pada media MRSA. Sebanyak 6 isolat terpilih dilakukan uji kemampuan penghasil lipase pendegradasi lipid pada media MRSA yang mengandung susu sapi 1% dan rhodamin B 0.002 %. Staphylococcus aureus digunakan sebagai kontrol positif dan Eschericia coli digunakan sebagai kontrol negatif. Dari keenam isolat yang diuji, isolat Lactobacillus plantarum memberikan hasil pendaran terkuat ketika dideteksi dibawah sinar UV. Berdasarkan hasil aktivitas lipase, diperoleh nilai aktivitas unit lipase sebesar 0.555 unit per mL pada jam ke-16. Hasil penelitian ini diharapkan L. plantarum dapat berperan dalam menjaga kesehatan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/128040
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G15ehe.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.13 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.