Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127874
Title: Pengaruh pupuk nitrogen terhadap interaksi antara tanaman tebu dengan teki (Cyperus rotundus L.)
Authors: Rumawas, Fred
Kuntohartono, Tonny
Yahya, Sudirman
Saranga, Samuel L
Issue Date: 1987
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Percobaan ini diadakan di dalam pot-pot plastik berisi 18 kg tanah kering udara dan ditempatkan di lapang (Kebun Percobaan Darmaga IV). Pelaksanaan E percobaan dimulai akhir Desember 1985 sampai dengan akhir April 1986. Tanah, yang dipergunakan ialah Latosol Darmaga. Telah dipergunakan dua varietas tebu yaitu HJ5741 yang diklasifikasikan sebagai varietas peka teki dan 058 sebagai varietas tahan teki, tiga kerapatan awal umbi teki yaitu 0, 4 dan 8 umbi.pot¹ (masing-masing setara dengan 0, 100 dan 200 umbi teki.m 2), dan empat dosis nitrogen masing -1 masing 60, 120, 180 dan 240 kg N.ha. Perlakuan disusun dalam rancangan petak terpisah dua kali dengan tiga ulang- an. Varietas tebu ditempatkan pada petak utama, kerapatan awal umbi teki pada anak petak dan dosis nitrogen pada anak-anak petak. Tiap pot perlakuan dikapur dengan kalsium hidroksida sebanyak 1 ton.hal, dan pupuk dasar 100 -1 kg TSP dan 50 kg KCl.ha¹. - Hasil percobaan menunjukkan bahwa tanggapan varietas HJ5741 dan 058 yang dinyatakan dalam jumlah tunas anakan, jumlah daun tunas anakan, luas daun tunas anakan, bobot nitrogen, varietas dan teki, serta varietas dan nitrogen dan teki tidak berpengaruh nyata. Hasil positif percobaan ini ialah interaksi nitrogen dan teki berpengaruh sangat nyata terhadap jumlah daun tunas anakan, luas daun tunas anakan, bobot basah dan bobot kering daun tunas anakan, bobot basah dan bobot kering batang tunas anakan, bobot kering akar tunas anakan, serapan nitrogen tajuk dan serapan nitrogen akar tunas anakan, serta stool circle rumpun teku. Dalam interaksi tersebut pupuk nitrogen meningkatkan jumlah daun, luas daun, bobot tunas anakan, serapan nitrogen dan stool circle, dan sebaliknya teki menghambat peningkatan tersebut. Pada perlakuan tanpa teki, peningkatan pupuk nitrogen akan mening katkan jumlah daun, luas daun, bobot tunas anakan, serapan nitrogen dan stool circle secara tajam, tetapi pada kerapatan 4 dan 8 umbi teki.pot-1 t-l akan naik secara lambat akibat adanya persaingan teki. Makin tinggi kerapatan awal umbi teki hambatannya akan meningkat pada dosis nitrogen yang lebih tinggi. Dalam hal ini, selain akibat pengaruh persaingan teki yang semakin besar karena populasi teki yang semakin tinggi pada kerapatan awal umbi teki yang lebih rapat, juga diduga dalam mekanisme persaingan tersebut ada pengaruh allelopati teki. Hal ini dimungkinkan karena teki dapat menghasilkan berbagai senyawa organik Hak utamanya dari golongan asamfenolat yang dapat menjadi racun bagi tanaman tebu. Gejala yang menyerupai gejala keracunan asam-p-kumarat, asamferulat dan asamgallat pada tunas anakan tebu yang mati dapat pula menjadi petunjuk akan adanya pengaruh allelopati teki tersebut. Terhadap populasi teki, bobot basah dan bobot kering serta serapan nitrogen tajuk, perlakuan teki tidak berpengaruh nyata, tetapi pupuk nitrogen sangat nyata mening katkan bobot basah dan bobot kering serta serapan nitrogen tajuk teki.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127874
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1987SLS.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.75 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.