Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127586
Title: Keberhasilan Aklimatisasi Planlet Nilam (Pogostemon cablin Benth) Varietas Sidikalang Hasil Radiasi Gamma
Authors: Ratnadewi, Diah
Hadipoentyanti, Endang
Panggabean, Lamtiur
Issue Date: 2011
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Nilam (Pogostemon cablin Benth) merupakan tanaman penghasil minyak atsiri yang digunakan sebagai zat pengikat (fiksatif) dalam industri parfum, sabun, dan tonik rambut. Permasalahan pada tanaman ini adalah keragaman genetiknya yang rendah sehingga program pemuliaan tanamannya lebih sulit dilakukan. Salah satu cara memanipulasi genetik adalah dengan radiasi, di antaranya menggunakan radiasi Gamma, yang dapat dikombinasikan dengan kultur jaringan. Planlet hasil kultur jaringan yang telah diradiasi selanjutnya diseleksi berdasarkan sifat-sifat yang diharapkan untuk kemudian diaklimatisasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat keberhasilan aklimatisasi planlet nilam hasil radiasi sinar Gamma di rumah kaca. Berbagai tingkat radiasi Gamma tidak nyata pengaruhnya terhadap kemampuan hidup dan tumbuh planlet nilam. Semua dosis radiasi mampu menghasilkan tanaman dengan daya hidup di atas 80%. Media aklimatisasi memberikan persentase daya hidup dan pertambahan tinggi tanaman lebih besar dari pada media tanah, namun penampilan keseluruhan tanaman tidak lebih baik daripada tanaman di media tanah.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127586
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G11lpa.pdf
  Restricted Access
Fulltext267.16 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.