Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127217
Title: Pengaruh cendawan endofit terhadap populasi tungau dan trips pada tanaman cabai merah besar (Capsicum annuum L.) di lapangan
Authors: Santoso, Sugeng
Wiyono, Suryo
Wibowo, Aditia Angga
Issue Date: 2016
Publisher: Bogor Agriculture University (IPB)
Abstract: Serangan hama pada tanaman cabai merupakan salah satu faktor penyebab rendahnya produktivitas cabai di Indonesia. Hama-hama penting pada tanaman cabai di antaranya, ulat grayak (Spodoptera litura), kutu daun (Myzus persicae), (Aphis gossypii), kutu kebul (Bemisia tabaci), lalat buah (Bactrocera dorsalis), trips (Thrips sp.), tungau kuning (Polyphagotarsonemus latus) dan tungau merah (Tetranychus sp.). Cendawan endofit merupakan agens biologi yang berpotensi untuk mengendalikan hama pada tanaman cabai. Penelitian tentang pengaruh cendawan endofit terhadap populasi hama pada tanaman cabai belum pernah dilakukan di lapangan. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh cendawan endofit terhadap populasi hama tungau dan trips serta pertumbuhan tanaman cabai di lapangan. Perlakuan yang digunakan adalah perendaman benih dan penyemprotan tanaman menggunakan suspensi spora/miselia cendawan endofit kerapatan 104/ml. Cendawan endofit yang digunakan yaitu Sh2, H5 dan Fusarium endofit. Sebagai pembanding digunakan tanaman kontrol dan perlakuan pestisida sintetik. Penelitian terdiri atas lima perlakuan dan diulang sebanyak empat kali. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak kelompok lengkap satu faktor. Parameter yang diamati yaitu pertumbuhan dan produksi tanaman serta populasi hama tungau dan trips di lapangan. Data yang diperoleh dianalisis ragam menggunakan program Statistical Analysis System (SAS), perlakuan yang berbeda nyata diuji lanjut Duncan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan cendawan H5 endofit berpengaruh nyata terhadap tinggi dan produksi tanaman. Seluruh perlakuan cendawan endofit yang diuji tidak berpengaruh nyata terhadap populasi hama tungau dan trips di lapangan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127217
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A16aaw.pdf
  Restricted Access
Fultext1.61 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.