Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127198
Title: Modal Sosial dan Tingkat Partisipasi dalam Program Usaha Menengah Kecil Mikro (Kasus Program Tanggungjawab Sosial PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk. Desa Hambalang, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor)
Authors: Nasdian, Fredian Tonny
Saputra, Jabbar
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian ini diantaranya memaparkan profil masyarakat di Desa Hambalang. Selain itu juga memaparkan Program UMKM ITP di Desa Hambalang. Penelitian ini juga untuk menganalisis sejauh mana tingkat modal sosial di Desa Hambalang, dilihat dari jaringan sosial dan kepercayaan masyarakat. Selain itu juga untuk menganalisis sejauh mana tingkat partisipasi masyarakat dalam program UMKM. Menganalisis hubungan modal sosial dan partisipasi, dan terakhir menganalisis hubungan taraf hidup masyarakat dan partisipasi. Penelitian ini dilakukan dengan metode kombinasi antara metode kuantitatif dan kualitatif. Pendekatan kuantitatif dengan melakukan wawancara kuesioner kepada responden, sementara pendekatan kualitatif dilakukan dengan wawancara mendalam kepada informan, baik informan kunci dan responden yang juga dipilih sebagai informan. Responden berjumlah 30 orang dari penerima manfaat langsung maupun tak langsung yang terbagi atas lapisan sosial atas, menengah, dan bawah. Penelitian dilakukan di Desa Hambalang disaat program UMKM sedang berlangsung. Program UMKM merupakan Program TSP ITP dalam bentuk pinjaman dana bergulir yang juga bekerjasama dengan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) Bank Mandiri. Tujuan program ini adalah membantu pengembangan usaha UKM, memandirikan UMKM, mendorong UMKM untuk meningkatkan IPM, serta mengintegrasikan antar UKM dan dengan program Sustainable Development untuk saling bermitra. Program ini masih berada diantara bentuk charity dan philanthropy. Proposal pengajuan bantuan usaha sebelumnya diseleksi oleh perusahaan sebelum mendapatkan persetujuan. Jumlah pinjaman disesuaikan dengan jenis dan kebutuhan usaha dengan bunga pinjaman yang ringan. Pengembalian pinjaman dilakukan di bank mitra setiap akhir bulan. Pemantauan dilakukan bersama oleh perusahaan dan bank mitra, begitu juga dengan pemerintah desa. Terdapat tujuh orang yang mendapatkan program ini di Desa Hambalang. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa modal sosial masyarakat Desa Hambalang cukup kuat, terlihat dari jaringan sosial cukup luas dan tingkat kepercayaan masyarakat tinggi. Temuan penelitian lainnya adalah partisipasi masyarakat dalam Program UMKM tidak terlalu baik, hanya mencapai derajat partisipasi tokenisme. Tidak ditemukan adanya hubungan yang signifikan antara luas jaringan sosial masyarakat dengan tingkat partisipasi masyarakat dalam program UMKM. Begitu juga tidak ditemukan hubungan signifikan antara tingkat kepercayaan masyarakat dan tingkat partisipasi masyarakat dalam Program UMKM. Namun terdapat hubungan yang signifikan antara taraf hidup dan tingkat partisipasi dalam Program UMKM.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/127198
Appears in Collections:UT - Communication and Community Development

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
I12jsa.pdf
  Restricted Access
Fulltext29.49 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.