Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/126071
Title: Pengaruh unsur hara makro terhadap semai Pinus merkusii Jungh. et de Vriese pada medium sapih tanah gambut dalam wadah ensopot tray
Authors: Seorianegara, Ishemat
Fakuara, Yahya
Rumawas, Fred
Muin, Abdurrani
Issue Date: 1988
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Tujuan penelitian adalah untuk mempelajari kemung- kinan penggunaan tanah gambut sebagai medium sapih semai Pinus merkusii serta untuk menentukan kebutuhan unsur hara makro (N, P, K, Ca dan Mg) yang sesuai untuk pertumbuhannya selama berada di medium sapih. Rancangan percobaan yang dipergunakan adalah faktorial acak kelompok yang terdiri dari 4 perlakuan (urea, KC1, TSP dan dolomit) dan tiga kelompok. Keempat unsur hara berupa pupuk dan kapur dolomit diberikan dalam tiga tingkat dosis pada masing-masing pot dari Enso pot-tray. Unsur nitrogen dari pupuk urea dan kalium dari pupuk KC1 masing-masing sebanyak 0 mg/pot, 100 mg/pot, dan 200 mg/pot. Fosfor berupa pupuk TSP diberikan sebanyak 0 mg/pot, 50 mg/pot dan 100 ng/pot. Kalsium dan magnesium berasal dari kapur dolomit diberikan sebanyak 0 g/pot, 1 g/pot dan 2 g/pot. Pengelompokan didasarkan pada daerah pengambilan gambut yaitu daerah Sukalanting, Rasau dan Punggur. Peubah yang diamati dan dianalisis berupa tinggi total, diameter pangkal batang, jumlah pasangan daun, berat basah dan berat kering. Sebagai data penunjang adalah warna daun dan nisbah tajuk terhadap akar. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/126071
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1988amu.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.