Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/126018
Title: Pengaruh mulsa dan kedalaman tanam terhadap pertumbuhan dan produksi kedelai (Glycine max L. Merr.)
Authors: Koswara, Jajah
Arbi, Nitza
H.A. Syarifuddin K.
Zen, Yusrizal M
Issue Date: 1988
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jumlah mulsa dan kedalaman tanam dan interaksi keduanya yang memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kedelai. Penelitian dilakukan dalam musim kemarau setelah padi sawah di daerah Rambatan Sumatera Barat yang curah hujan tahunannya rendah yaitu rata-rata l, 732 mm. Percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok yang disusun secara faktorial pada 9 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan yang diuji adalah tiga taraf pemberian mulsa yaitu o, 6 dan 12.ton/ha serta tiga taraf kedalaman tanarn yaitu 1, 3 dan 5 cm. Peningkatan pemberian mulsa dari O ton/ha menjadi 12 ton/ha meningkatkan pertumbuhan vegetatif pada berbagai kedalaman tanam yaitu tinggi tanaman, luas daun serta berat kering tanaman. Pada pertumbuhan generatif peningkatan pemberian mulsa dari O ton/ha menjadi 12 ton/ha meningkatkan pula bobot kering biji, jumlah polong yang bernas, indeks panen, indeks biji, kadar protein, kadar air tanah kedalaman O - 5 cm serta kedalaman O - 10 cm. Produksi biji kering terendah 3.72 kuintal/ha pada tanpa mulsa dan kedalaman tanam 1 cm. Produksi biji kering tertinggi 10.sa kuintal/ha pada pemberian mulsa 12 ton/ha dan keda- laman tanam 1l cm. Hubungan antara pemberian mulsa dengan pertumbuhan vegetatif dan generatif serta kadar air tanah adalah linier positif, kecuali texhadap _indeks panen berbentuk kuadratik. Peningkatan kedalaman tanam dari 1 cm menjadi 3 cm berpengaruh pola terhadap tinggi tanaman, luas daun, berat kering tanaman, indeks biji. dan_ kadar protein. Hubungan antara kedalaman tanam dengan tinggi tanaman adalah linier positif dan kadar protein adalah - linier- negatif 9 sedangkan terhadap luas daun dan berat kering tanaman serta indeks biji adalah kuadratik. Interaksi pemberian mulsa dan kedalaman tanam berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, luas daun, dan indeks biji.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/126018
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1988YMZ.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.36 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.