Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/124666
Title: Dinamika Institusi Sosial Pengelolaan Sumber Daya Perairan Umum Daratan (Kasus Lelang Lebak Lebung dan Sungai (L3S), di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan)
Other Titles: Dynamics of Social Institutions for Management of Inland Public Water Resources (The Lebak Lebung dan Sungai (L3S) Auction Case, in Ogan Komering Ilir District, South Sumatera)
Authors: Satria, Arif
Kinseng, Rilus A.
Taryono, Taryono
Putri, Fevi Rahma Dwi
Issue Date: 13-Sep-2023
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Sebagian wilayah perairan umum lebak lebung dan sungai (PULLS) di Sumatera Selatan diatur dengan institusi pelelangan yang dilakukan sejak lama oleh masyarakat setempat berbasis marga yang saat ini disebut “lelang lebak lebung dan sungai” (L3S). Institusi pengelolaan lelang telah mengalami perubahan dari community-based management (CBM) menjadi governmentbased management (GBM) sebagai wujud pelaksanaan pemerintahan daerah otonom. Institusi pengelolaan saat ini membawa banyak perubahan, khususnya bagi keterlibatan aktor-aktor di dalamnya yang memicu marjinalisasi nelayan. Secara spesifik penelitian ini bertujuan menganalisis perubahan institusi pengelolaan L3S dari sebelum dan setelah perubahan pengelolaan, pelembagaan patronase yang terbentuk, serta dampaknya terhadap aspek ekonomi, sosial dan lingkungan. Penelitian ini menggunakan paradigma post-positivisme dan metode penelitian mix method dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Menetapkan 21 informan dan 31 responden sebagai subjek penelitian yang dipilih secara sengaja dan menganalisis data menggunakan tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan dan penyajian data deskriptif skala ordinal pada data kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan telah terjadi dinamika institusi pengelolaan L3S yang membentuk relasi kerja baru dan berdampak pada kemiskinan berkepanjangan buruh nelayan, perluasan konflik sumber daya alam, serta degradasi sumber daya alam.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/124666
Appears in Collections:DT - Human Ecology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Fevi Rahma Dwi Putri_I363180088_SPD.pdf
  Restricted Access
Fulltext27 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.