Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123788
Title: Pengaruh Modifikasi Pintu Mekanis pada Bubu Lipat terhadap Tingkah Laku Rajungan
Other Titles: The Effect of Mechanical Door Modifications on Folding Traps on Blue Swimming Crab Behavior
Authors: Mawardi, Wazir
Zulkarnain
Salsabila, Dinda
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Kualitas dan kuantitas hasil tangkapan bubu rajungan dipengaruhi oleh konstruksi yang digunakan. Upaya untuk meningkatkan produktivitas bubu dapat dilakukan dengan memodifikasi bagian slope net. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengidentifikasi tingkah laku serta membandingkan waktu yang dibutuhkan rajungan dalam menemukan pintu hingga masuk ke dalam bubu modifikasi dan bubu kontrol. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode eksperimental di Laboratorium Hatchery AUP Banten. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis deskriptif dan statistik. Hasil penelitian menunjukkan terdapat delapan pola yang dibentuk rajungan untuk masuk ke dalam bubu modifikasi dengan pola terbanyak (22%) yaitu M5 (mendekati dari sisi kanan dan masuk melalui bagian tengah) dan lima pola untuk bubu kontrol dengan pola terbanyak (28%) yaitu K3 (mendekati bagian tengah bubu dan masuk melalui kiri pintu). Sedangkan waktu yang dibutuhkan rajungan dalam menemukan pintu bubu modifikasi dan kontrol tidak berbeda signifikan dengan masing-masing 102,1 detik dan 136 detik, dengan standard error (Se) sebesar 4,53 dan 4,52. Akan tetapi memiliki perbedaan yang signifikan untuk waktu yang dibutuhkan rajungan masuk ke dalam bubu dengan masing-masing 27,6 detik dan 47,05 detik, dengan standard error (Se) sebesar 13,3719 dan 20,7338.
The quality and quantity of crab trawl catches are influenced by the construction used. Increasing the productivity of the traps can be done by modifying the slope part of the slope net. The purpose of this study was to identify the behavior and compare the time required by the crab in finding the door to enter the modified trap and control trap. This research was conducted using an experimental method at the AUP Banten Hatchery Laboratory. The data were analyzed using descriptive and statistical analysis. The results showed that there were eight patterns formed by crabs to enter the modified trap with the most patterns (22%) namely M5 (approaching from the right side and entering through the center) and five patterns for the control trap with the most patterns (28%) namely K3 (approaching the center of the traps and entering through the left door). Meanwhile, the time taken by crabs in finding the door of the modified and control trap was not significantly different with 102.1 seconds and 136 seconds respectively, with a standard error (Se) of 4.53 and 4.52. However, there is a significant difference in the time taken by the crab to enter the trap with 27.6 seconds and 47.05 seconds respectively, with a standard error (Se) of 13.3719 and 20.7338.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123788
Appears in Collections:UT - Fisheries Resource Utilization

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Lembar Pengesahan, Prakata, Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
680.74 kBAdobe PDFView/Open
C44190050_Dinda Salsabila.pdf
  Restricted Access
1.03 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
519.9 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.