Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123565
Title: Efektivitas Komunikasi Taman Agro Inovasi sebagai Media Diseminasi, Pembelajaran dan Konsultasi Bidang Pertanian Bogor
Authors: Muljono, Pudji
Krishnarini, Matindas
Noprianty, Widya
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Taman Agro Inovasi (TAGRINOV) adalah media diseminasi teknologi yang merupakan salah satu layanan publik yang terdapat di Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian (BBP2TP) Bogor, adapun jenis layanan kegiatan yang terdapat di TAGRINOV antara lain adalah eduwisata, bimbingan teknis, praktek Kerja Lapang/ magang/ penelitian dan konsultasi terkait bidang pertanian. TAGRINOV memiliki peran yang penting dalam menyebarluaskan hasil penelitian Balitbangtan dengan cara memberikan informasi, pendidikan, pelatihan dan pendampingan terkait kegiatan buddidaya pertanian, untuk itu perlu dilakukan penelitian apakah komunikasi yang dilakukan oleh petugas TAGRINOV efektif sebagai media diseminasi, pembelajaran dan konsultasi bidang pertanian. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis identifikasi karakteristik pengunjung, kinerja petugas TAGRINOV sebagai media diseminasi, kualitas informasi TAGRINOV sebagai media belajar, saluran komunikasi dan fungsi pelaksana jasa konsultasi (Klinik Agribisnis), menganalisis korelasi antara karakteristik pengunjung, kinerja petugas TAGRINOV sebagai media diseminasi, kualitas informasi TAGRINOV sebagai media belajar, saluran komunikasi dan fungsi pelaksana jasa konsultasi (Klinik Agribisnis) dengan efektivitas komunikasi TAGRINOV, dan menganalisis efektivitas komunikasi TAGRINOV. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kuantitatif diawali dengan penjajakan, diskusi dan konsultasi untuk mendapatkan gambaran mengenai pelaksanaan program TAGRINOV BBP2TP Bogor. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner terhadap 104 responden yang pernah berkunjung ke TAGRINOV BBP2TP Bogor yang merupakan Petani, Pengajar, Pelajar atau masyarakat yang tertarik dengan informasi pertanian atau memiliki usaha di bidang pertanian dengan menggunakan Uji Chi Square dan Rank Spearman Hasil penelitian terkait identifikasi pada karakteristik pengunjung menunjukkan bahwa kunjungan pada agroliterasi TAGRINOV didominasi oleh perempuan, umumnya berada pada kelompok usia produktif, dengan tingkat pendidikan terakhir S2, sebagain besar pengunjung pernah mengikuti pelatihan, berprofesi sebagai pengajar (Guru/Dosen) serta meminati tanaman buah dan sayuran. Hasil penelitian ini menunjukan bahhwa variabel karakteristik pengunjung tidak memiliki hubungan nyata dengan efektivitas komunikasi. sedangkan pada variabel kinerja petugas TAGRINOV dalam diseminasi, Kualitas informasi TAGRINOV sebagai media belajar, saluran komunikasi, dan fungsi pelaksana jasa konsultasi (Klinik Agribisnis) memiliki hubungan yang sangat nyata dengan efektivitas komunikasi pada kegiatan agroliterasi TAGRINOV. Kata kunci: Efektivitas Komunikasi, Klinik Agribisnis, TAGRINOV
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123565
Appears in Collections:MT - Human Ecology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
cover (1).pdfCover2.05 MBAdobe PDFView/Open
full text (1).pdfFullteks1.46 MBAdobe PDFView/Open
daftar pustaka lampiran.pdfLampiran1.74 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.