Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123170
Title: Potensi Khamir sebagai Agens Pengendalian Hayati Penyakit Bercak Daun Cordana pada Pisang
Other Titles: The Potential of Yeast as a Biological Control Agent for Cordana Leaf Spot in Bananas
Authors: Widodo, Widodo
Giyanto, Giyanto
Al-Azhar, Zhafarina Syadzwina
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Pisang merupakan buah yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia serta mempunyai jumlah produksi yang meningkat dari waktu ke waktu. Meskipun begitu, secara umum produktivitas pisang yang dikembangkan oleh masyarakat Indonesia masih sangat rendah, yaitu hanya sekitar 10−15 ton ha-1, padahal potensi produktivitas pisang bisa mencapai 35−40 ton ha-1. Salah satu penyebab kesenjangan produktivitas adalah gangguan hama dan penyakit. Penyakit bercak daun Cordana yang disebabkan oleh Cordana musae telah diketahui dapat menjadi ancaman terhadap produksi pisang. Penyakit bercak daun Cordana dapat ditekan keberadaannya dengan menggunakan agens hayati, seperti pemanfaatan mikrob antagonis yang berada di tanaman pisang itu sendiri, salah satunya adalah khamir. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan beberapa isolat khamir yang diisolasi dari permukaan daun pisang dalam menekan penyakit bercak daun Cordana. Efikasi isolat khamir diamati secara in vitro dengan menghitung persen perkecambahan konidia dan secara in planta dengan mengamati keparahan penyakit di lapangan. Isolat khamir yang didapat sebanyak 11, namun dua diantaranya positif uji agar darah sehingga hanya sembilan yang digunakan dalam pengujian. Isolat Kh10, Kh4, dan Kh5 merupakan isolat yang berpotensi sebagai agens antagonis terhadap penyakit bercak daun Cordana karena mampu menghambat perkecambahan Cordana musae secara in vitro dengan nilai efikasi sebesar 67,50%, 65,33%, dan 61,76%. Diantara tiga isolat yang diuji tersebut, Kh4 merupakan isolat khamir yang mampu menekan keparahan penyakit bercak daun Cordana dengan efikasi yang paling tinggi dalam pengujian di lapang, yaitu sebesar 40%.
Bananas are the most consumed fruit by Indonesians and have an increasing amount of production from time to time. However, in general, the productivity of bananas developed by Indonesians still needs to be improved, which is only around 10−15 tons ha-1, even though the potential productivity of bananas can reach 35−40 tons ha-1. One of the causes of the productivity gap is pest and disease disturbance. Cordana leaf spot disease caused by Cordana musae is known to be a threat to banana production. Cordana leaf spot disease can be suppressed by using biological agents, such as using antagonistic microbes in the banana plant itself, one of which is yeast. This study aimed to determine the effectiveness of several yeast isolated from the surface of banana leaves in supressing Cordana leaf spot disease. The efficacy of yeast isolates was observed in vitro by calculating the germination percentage of conidia and in planta by observing the severity of the disease in the field. There were 11 yeast isolates obtained, but two of them were positive for the blood agar test, so only nine were used in the test. Isolates Kh10, Kh4, and Kh5 have the potential as antagonist agents against Cordana leaf spot disease because they could inhibit C. musae germination in vitro with efficacy values of 67,50%, 65,33%, and 61,76%, respectively. Among the three isolates tested, Kh4 was a yeast isolate that was able to suppress the severity of Cordana leaf spot disease with the highest efficacy in field test, namely 40%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123170
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Lembar Pengesahan, Prakata, Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover850.39 kBAdobe PDFView/Open
A34180090_Zhafarina Syadzwina Al-Azhar.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.33 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran576.42 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.