Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123072
Title: Keefektifan Bioherbisida Berbahan Dasar Umbi Teki (Cyperus rotundus L.) dalam Menekan Gulma pada Bawang Merah (Allium cepa L.)
Other Titles: Effectiveness of Bioherbicide Based on Purple Nutsedge (Cyperus rotundus L.) in Suppressing Weeds on Shallots (Allium cepa L.)
Authors: Chozin, Muhamad Achmad
Hapsari, Dhika Prita
Damanik, Dina Layali
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Bawang merah merupakan produk hortikultura yang cukup sulit untuk dibudidayakan karena adanya beberapa faktor pengganggu yaitu organisme penganggu tanaman, kondisi umbi, cuaca, dan kelembaban. Bioherbisida menjadi solusi dalam menangani masalah pengendalian gulma yang ramah lingkungan. Penelitian dilakukan dengan tujuan menguji keefektifan dosis bioherbisida granul yang sesuai untuk menekan pertumbuhan gulma pada budidaya bawang merah. Percobaan disusun dengan menggunakan Rancangan Kelompok Lengkap Teracak (RKLT) dan diulang sebanyak empat kali. Perlakuan pada penelitian ini berupa kontrol (tanpa pengendalian), bioherbisida granul dari umbi teki dengan dosis 22,5 kg.ha-1 , 45 kg.ha-1 , 67,5 kg.ha-1 dan 90 kg.ha-1, herbisida sintetik oksifluorfen 240 g.l-1, dan mulsa plastik hitam perak (MPHP). Analisis pendugaan pengaruh dari faktor dosis umbi teki dengan uji F pada taraf nyata α = 5%. Perbandingan antara nilai tengah perlakuan dilakukan dengan uji lanjut Duncan’s Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua tingkat dosis bioherbisida berbasis umbi teki yang diuji dengan selang dosis 22,5 – 90 kg.ha-1 secara efektif menekan pertumbuhan gulma hingga 15 HST, dosis 67,5 kg.ha-1 menekan hingga 30 HST dan dosis 90 kg.ha-1 hingga 45 HST. Berdasarkan keefektifannya terhadap penekanan gulma dan pengaruhnya terhadap produksi umbi bawang merah, dosis yang terbaik adalah 67,5 kg.ha-1 tepung umbi teki per hektar.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/123072
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
cover.pdf
  Restricted Access
Cover514.72 kBAdobe PDFView/Open
A24190081_Dina Layali Damanik.pdf
  Restricted Access
Fulltext763.93 kBAdobe PDFView/Open
lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran170.85 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.