Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122788
Title: Kandungan logam berat timah hitam pada komoditi buah-buahan dan sayuran di wilayah DKI Jakarta
Authors: R. T. M. Sutamihardja
Syarief, Hidayat
Rustiawan, Asep
Issue Date: 1994
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar logam berat timah hitam akibat buangan kendaraan bermotor yang terdapat di udara ambien sekitar lokasi jalan raya di wilayah DKI Jakarta serta kualitas keamanan komoditi buah-buahan dan sayuran yang ditanam di sekitarnya. Lokasi penelitian ditentukan berdasakan kepadatan lalulintas dan ketersediaan komoditi buah-buahan dan sayuran. Lokasi yang terpilih adalah daerah Kebagusan dan Jagakarsa untuk penelitian buah-buahan serta daerah Kali Jodo dan Sunter untuk penelitian sayuran, sedangkan komoditi buah-buahan dan sayuran yang diteliti yaitu jambu batu, jambu air, pepaya, belimbing, bayam, selada dan sawi, dipilih berdasarkan komoditi yang banyak terdapat di lokasi studi. Lokasi kontrol yang terpilih yaitu lokasi yang tingkat kepadatan lalulintasnya rendah yaitu daerah Pasar Minggu untuk penelitian buah-buahan dan daerah Cengkareng Drain untuk lokasi penelitian sayuran. Pengukuran kandungan logam berat timah hitam dalam ayuran, dilakukan untuk setiap lokasi dengan menggunakan tomic Absorption Spectrophotometer (AAS). Untuk setiap lokasi, sampel diambil dari dua titik lokasi, yaitu titik I (jarak I) dan titik II (jarak II). Titik I adalah daerah pengambilan sampel yang berada pada jarak 25 meter sedangkan titik II berjarak antara > 25 sampai 75 meter, masing-masing diukur dari batas tepi jalan raya. Pembagian ke dalam dua jarak ini dilakukan untuk mengetahui wilayah sebaran logam berat timah hitam yang dikeluarkan dari asap buangan kendaraan bermotor. Selain pengukuran kandungan logam berat timah hitam, juga dilakukan perhitungan jumlah kendaraan bermotor yang melewati lokasi penelitian dengan menggunakan metode scaning selama 8 jam. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122788
Appears in Collections:MT - Multidiciplinary Program

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1994ARU.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.79 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.