Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122089
Title: Perilaku Kukang Sumatera (Nycticebus coucang) di Fasilitas Penangkaran Pusat Studi Satwa Primata (PSSP) LPPM-IPB
Other Titles: Behavior of Greater Slow Loris (Nycticebus coucang) in Primate Research Center IPB University’s Captive Breeding Facility
Authors: Mustari, Abdul Haris
Darusman, Huda Shalahudin
Sundara, Ramadhan Adirasa
Issue Date: 17-Jul-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Kukang merupakan hewan yang dilindungi dan termasuk hewan terancam menurut IUCN karena perburuan liar, fragmentasi habitat, dan penjualan ilegal yang terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian kandang dengan mengamati perilaku dan penggunaan ruang kandang oleh kukang sumatera di PSSP LPPM-IPB. Metode yang digunakan adalah focal animal sampling dan instantaneous sampling dengan interval 10 menit. Hasil dari penelitian menunjukkan perilaku lokomosi 46,69%, perilaku sosial 2,63%, eliminasi 1,6%, istirahat 25,11%, menelisik 6,16%, mencari makan 2,4%, makan 3,88% dan waspada 11,53%. Kukang di PSSP LPPM-IPB menggunakan seluruh ruang kandang yang disediakan untuk melakukan aktivitas hariannya. Aspek konservasi yang dikelola sudah mendukung dari aspek perkandangan, pakan, kesehatan, dan reproduksi. Pakan yang diberikan oleh PSSP LPPM-IPB sudah mewakili dan sesuai dengan pakan di alamnya.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/122089
Appears in Collections:UT - Conservation of Forest and Ecotourism

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Fullteks.pdfFullteks1.02 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.