Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/121028
Title: Penggunaan chlor (Cl2) untuk memperpanjang daya simpan karkas ayam
Authors: Hardjosworo, Peni S.;
Rumawas, Indrawati;
Fardiaz, Srikandi;
Sunarlim, Roswita
Issue Date: 1983
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah mencari upaya untuk memperpanjang daya simpan karkas ayam broiler dengan menggunakan bahan yang murah harganya serta mudah didapat dan mudah penggunaannya. Dengan bahan tersebut akan diteliti seberapa jauh daya simpan karkas ayam yang disimpan dalam suhu ruang maupun suhu rendah dapat diperpanjang. Bahan yang dipakai adalah bagian dada dari karkas ayam yang berat hidupnya 1.4 kg. Bagian dada ini direndam di dalam larutan Natrium hipochlorit (NaOCl) dengan dosis 0, 2 500, 5 000, 7 500 dan 10 000 ppm. Dan larutan perendam yang digunakan sebanyak dua kali berat karkas ayam. Percobaan dilakukan di Laboratorium "Veterinary Service", Balai Penelitian Ternak, Ciawi. Penelitian ini terdiri dari dua jenis yaitu penelitian A membandingkan pengaruh suhu penyimpanan 28°c dan 10°C serta kadar NaOCl yang digunakan untuk pengawetan (0, 2 500, 5 000, 7 500 dan 10 000 ppm). Pengamatan dilakukan selama 24 jam dan diulang sebanyak lima kali. Parameter yang diamati adalah pH dan jumlah mikroba (bakteri dan kapang). Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok berfaktor 5 x 2 x 2. Penelitian B membandingkan pengaruh kadar NaOCl (0, 2 500, 5000, 7 500 dan 10 000 ppm) dan lama penyimpanan dalam suhu 10°C selama enam hari dan diulang lima kali. Parameter yang diamati adalah pH dan jumlah mikroba (bakteri dan kapang). Rancangannya adalah Rancangan Acak Kelompok. Parameter lainnya yaitu uji kebusukan tidak dianalisa secara statistik.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/121028
Appears in Collections:MT - Animal Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
1983rsu.pdf
  Restricted Access
Fullteks3.14 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.