Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/120154
Title: Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Preferensi Muzaki Sumbawa Barat dalam Menyalurkan Zakat Profesi
Other Titles: Analysis of Factors that Influence the Preference of Muzaki in West Sumbawa Regency in Distributing Profession Zakat.
Authors: Beik, Irfan Syauqi
Prasetiya, Ghaasy
Issue Date: Jun-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Sumbawa Barat merupakan kabupaten dengan potensi zakat profesi tertinggi di Nusa Tenggara Barat. Potensi tersebut diharapkan mampu mengatasi permasalahan kemiskinan dan ketimpangan pendapatan yang terjadi di Kabupaten Sumbawa Barat, namun dana zakat yang terhimpun di Lembaga Pengelola Zakat masih sangat kecil dan jauh dari potensi yang ada. Salah satu faktor penyebabnya adalah kecenderungan muzaki yang lebih memilih menyalurkan zakatnya secara langsung kepada mustahik sehingga dana zakat tersalurkan secara tidak optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan faktor-faktor yang memengaruhi preferensi muzaki di Sumbawa Barat dalam menyalurkan zakat profesi. Responden dalam penelitian ini adalah 100 muzaki yang telah membayar zakat profesi melalui lembaga maupun secara langsung kepada mustahik. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi logistik. Hasil dari analisis regresi logistik menunjukkan bahwa variabel pendapatan, jenis profesi, kepercayaan dan regulasi berpengaruh signifikan terhadap preferensi muzaki dalam memilih tempat untuk menyalurkan zakat profesi di Kabupaten Sumbawa Barat
West Sumbawa is a district with the highest professional zakat potential in West Nusa Tenggara Province. This potential is expected to be able to overcome the problems of poverty and income inequality that occur in West Sumbawa, but the zakat funds collected at the Zakat Management Institution are still very small and far from the existing potential. One of the contributing factors is the tendency of muzaki to prefer directly distributing their zakat to mustahik, so that zakat funds are not optimally distributed. This research aims to determine the characteristics and factors that influence the preferences of muzaki’s of West Sumbawa in distributing their professional zakat. Respondents in this research are 100 muzaki who had paid professional zakat through the institution or paid directly to the mustahik. The analytical methods used are descriptive analysis and logistic regression analysis. The results of the logistic regression analysis show that the variables of income, profession type, trust in institutions and regulations have a significant effect on muzaki's preference in choosing a place to distribute their professional zakat in West Sumbawa Regency
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/120154
Appears in Collections:UT - Syariah Economic

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover_GHAASY PRASETIYA.pdf
  Restricted Access
Cover310.38 kBAdobe PDFView/Open
GHAASY PRASETIYA.pdf
  Restricted Access
Fulltext11.66 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran_GHAASY PRASETIYA.pdf
  Restricted Access
Lampiran545.11 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.