Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/120013
Title: Interaksi optimal perikanan tangkap dan budidaya: studi kasus perikanan kerapu di perairan kepualuan seribu Kabupaten Seribu Provinsi DKI Jakarta
Authors: Kusumastanto, Trodoyo
Adrianto, Luky
Sari, Yesi Dewita
Issue Date: 2006
Abstract: Sumberdaya ikan kerapu di Indonesia telah mengalami eksploitasi akibat adanya penangkapan yang tidak berkelanjutan dan permintaan yang tinggi terutama untuk pasar internasional. Pemanfaatan sumberdaya ikan kerapu hasil tangkapan juga cenderung semakin menurun sedangkan peluang budidaya kerapu di Kepulauan Seribu cukup besar. Dalam rangka meningkatkan produksi kerapu maupun pendapatan masyarakat perlu dikaji interaksi optimal antara penangkapan dan budidaya kerapu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat optimal pemanfaatan sumberdaya ikan kerapu, interaksi optimal usaha penangkapan dan budidaya serta mengkaji skenario pengelolaan interaksi penangkapan dan budidaya ikan kerapu di Kepulauan Seribu. Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis bioekonomi, analisis interaksi dan analisis simulasi. Analisis bioekonomi bertujuan untuk memperoleh tingkat optimal pemanfaatan sumberdaya ikan kerapu dan analisis interaksi untuk menentukan tingkat interaksi optimal antara penangkapan dan budidaya. Analisis simulasi digunakan untuk memprediksi interaksi optimal dan aktual antara penangkapan dan budidaya. Hasil penelitian ini menunjukkan optimal penangkapan sumberdaya ikan kerapu dengan pendekatan dinamik sebesar 37,38 ton per tahun. Pada interaksi penangkapan dan budidaya diperoleh tingkat hasil tangkapan optimal sebesar 32,80 ton per tahun dan produksi budidaya 28, 35 ton per tahun.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/120013
Appears in Collections:MT - Fisheries

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2006yds.pdf
  Restricted Access
Fulltext5.2 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.