Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/118491
Title: Rancangan Sistem Basisdata Pengelolaan Bahan Perpustakaan Langka Format Digital di Perpustakaan Nasional RI
Authors: Mustafa, Badollahi
Giri, Endang Purnama
Husna, Alfa
Issue Date: 2011
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Penerapan teknologi informasi saat ini telah menyebar ke hampir semua bidang tidak terkecuali di bidang perpustakaan. Perkembangan mutakhir adalah dengan munculnya perpustakaan digital (digital library) yang memiliki keunggulan dalam kecepatan pengaksesan karena berorientasi pada data digital dan media jaringan komputer (internet). Untuk menjembatani hal tersebut, perlu dilakukan alih media ke bentuk digital. Kegiatan alih media digital di Perpustakaan Nasional RI dirintis sejak berdirinya Bidang Transformasi Digital sejak tahun 2001. Dalam melaksanakan kegiatan alih media digital terdapat kendala yang ditemui yaitu pada saat pengelolaan hasil alih media digital. Berdasarkan observasi dan pengamatan selama ini yang terjadi adalah belum didatanya bahan koleksi yang telah dialihmedia dalam basisdata. Pendataan hanya dilakukan oleh koordinator masing-masing kegiatan dalam bentuk dokumen spreadsheet sehingga tidak adanya keterpaduan data. Hal ini dapat berakibat adanya kemungkinan redundansi data, kurangnya keakuratan data,dan adanya kesulitan dalam sharing data. Mengantispaasi hal tersebut perlu adanya suatu sistem basisdata untuk pengelolaan hasil alih media digital. Penelitian ini bertujuan merancang sistem basisdata untuk pengelolaan bahan perpustakaan langka format digital di Perpustakaan Nasional RI. Metode dalam merancang sistem ini menggunakan pendekatan System Development Life Cycle (SDLC). Metode SDLC memiliki enam tahapan yaitu: feasibility study, systems investigation, systems analysis, systems design, implementation, dan yang terakhir adalah review dan maintenance. Dalam penelitian ini tidak semua tahapan dilakukan, hanya sampai tahapan desain sistem sesuai dengan tema penelitian ini yaitu membahas tentang rancangan sistem. Sehingga tahapan penelitian ini meliputi feasibility study (studi kelayakan), system investigation (investigasi sistem), systems analysis (analisis sistem), dan systems design (desain sistem). Penelitian ini menghasilkan rancangan sistem dengan nama Sistem Informasi Koleksi Langka Format Digital (SIKLFD). Sistem ini menghasilkan enam tabel, yaitu: satu tabel User yang berdiri sendiri dan lima tabel yang saling terkait, yaitu: tabel koleksi Tercetak, tabel koleksi Noncetak, tabel CD, tabel Peta, dan tabel Foto. Tabel koleksi Tercetak terdiri dari Artikel Majalah Terjilid, Buku Langka, Majalah Langka, dan Naskah Kuno. Tabel koleksi Noncetak terdiri dari Audio dan Audio Visual. Pengelompokkan tersebut didasarkan pada kemiripan dan banyaknya kesamaan karakter pada masing-masing koleksi tersebut. Pada masing-masing jenis koleksi dalam Sistem Informasi Koleksi Langka Format Digital terdapat empat fasilitas yang terdiri dari tambah data, telusur data, laporan, dan cetak. Menu tambah data berfungsi untuk memasukkan data-data koleksi yang sudah dialihmedia digital. Menu telusur data akan menampilkan data koleksi yang telah diinput ke dalam form tambah data. Menu laporan akan menampilkan laporan hasil tambah data yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. Menu cetak berfungsi mencetak semua hasil tambah data berdasarkan pilihan yang diinginkan. Desain antarmuka dalam sistem ini menggunakan nuansa biru yang sesuai dengan warna logo Perpustakaan Nasional RI yang berwarna biru, memiliki makna..dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/118491
Appears in Collections:MT - Mathematics and Natural Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2011ahu.pdf
  Restricted Access
Full text9.25 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.