Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/117451
Title: Pengembangan model kebijkan kawasan agropolitan berbasis agribisnis yang berkelanjutan di Kabupaten Jayapura
Authors: Sutjahjo, Surjono Hadi
Muladno
Herison, Catur
Rumajomi, Hermanus Budiarto
Issue Date: 2011
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Pendekatan pembangunan di perdesaan harus dilakukan tidak hanya pada kegiatan fisik, namun yang lebih penting sebagai entry point-nya adalah kegiatan ekonomi berdasarkan pada potensi unggulan di masing-masing wilayah. Terkait dengan pendekatan ini maka melalui konsep pembangunan kawasan agropolitan menjadi relevan untuk dilaksanakan di daerah perdesaan. Pengembangan kawasan agropolitan ini diharapkan dapat berfungsi sebagai pusat pertumbuhan ekonomi yang mendorong pertumbuhan pembangunan perdesaan dan desa-desa hinterland atau wilayah sekitarnya melalui pengembangan ekonomi yang tidak terbatas sebagai pusat pelayanan sektor pertanian, tetapi juga pembangunan sektor secara luas seperti usaha pertanian (on farm dan off farm), industri kecil, pariwisata, jasa pelayanan, dan pelayanan lainnya. Sektor agribisnis merupakan sektor usaha yang memanfaatkan sumberdaya manusia dan sumberdaya alam yang memberikan sumbangan sangat besar bagi pembangunan Indonesia. Sumbangan sektor agribisnis terutama terlihat pada masa krisis, masih sanggup memberikan devisa negara dengan meningkatnya nilai ekspor komoditas agribisnis. Dalam rangka pemberdayaan ekonomi rakyat dan pelaksanaan otonomi daerah, Kabupaten Jayapura juga mempunyai peluang untuk mengembangkan agropolitan yang berbasis agribisnis peternakan dikarenakan sumberdaya peternakan, merupakan salah satu sumberdaya alam yang dapat diperbaharui (renewable) dan berpotensi untuk dikembangkan guna meningkatkan dinamika ekonomi daerah. Dalam rangka mendapatkan manfaat yang optimal, pengembangan sistem budidaya peternakan perlu memenuhi kriteria pembangunan berkelanjutan (sustainable development) yang mempersekutukan antara kepentingan ekonomi dan kelestarian lingkungan. Penerapan konsep pembangunan berkelanjutan dalam pengembangan sistem agribisnis peternakan diharapkan dapat meningkatkan pendapatan peternak, memberikan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD), menyerap tenaga kerja, memeratakan pendapatan, mengaplikasikan teknologi untuk meningkatkan produktifitas, patuh hukum dan berfungsinya kelembagaan peternakan. Dalam upaya mewujudkan hal tersebut maka penelitian mengenai pengembangan model kebijakan kawasan agropolitan berbasis agribisnis peternakan berkelanjutan di Kabupaten Jayapura perlu dilakukan. Penelitian bertujuan untuk (1) menentukan komoditas unggulan; (2) mengetahui perilaku dan karakteristik peternak; (3) menilai keberlanjutan sistem melalui penyusunan indeks dan status (kategori) keberlanjutan; (4) menganalisis faktor kunci yang menentukan keberlanjutan; dan (5) merumuskan kebijakan pengembangan agribisnis peternakan kawasan agropolitan yang berkelanjutan di Kabupaten Jayapura. Penelitian dilakukan dengan lima tahapan penelitian yaitu menentukan komoditas unggulan peternakan, menganalisa perilaku dan karakteristik peternak, analisis keberlanjutan dan faktor pengungkit pengembangan agribisnis peternakan di kawasan agropolitan, analisis faktor-faktor kunci pengembangan..dst
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/117451
Appears in Collections:DT - Economic and Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2011hbr.pdf
  Restricted Access
Full text3.08 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.