Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/117349
Title: Penentuan Sifat Fisiko-Kimia Buah Salak Madu Menggunakan Near Infrared Spectroscopy (NIRS)
Authors: Ahmad, Usman
Dananjaya, Daffa Ary
Issue Date: 8-May-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Salak madu memiliki potensi untuk dibudidayakan karena rasa yang manis dan daging yang tebal sehingga nilai ekonominya cukup tinggi dibandingkan salak lainnya, bila dipanen pada tingkat kematangan yang tepat. Mutu salak madu ditentukan oleh sifat sifat fisiko-kimianya dan sifat fisiko-kimia ini menjadi parameter penting untuk memprediksi tingkat kematangannyaseperti total padatan terlarut (TPT), total asam dan kekerasan daging buahnya. Saat ini penentuan tingkat kematangan buah salak madu masih dilakukan menggunakan metode destruktif dan prediksi secara kasar sehingga hasilnya kurang akurat. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi nilai-nilai sifat fisiko-kimia buah salak madu yaitu TPT, total asam dan kekerasan daging buah menggunakan NIRS. Sampel yang digunakan sebanyak 96 buah salak madu dengan tiga umur petik berbeda yaitu 90, 97 dan 114 hari setelah pembentukan buah. Reflektan salak madu diukur menggunakan NIRFlex N-500 fiber optic solid, sementara TPT, total asam dan kekerasan daging buah di ukur secara destruktif menggunakan refraktometer, acidity meter dan rheometer. Model hubungan data reflektan dan data yang di ambil secara destruktif kemudian diolah menggunakan metode Partial Least Square (PLS) dengan pre-treatment data Normalisasi, Multiplicative Scatter Correction (MSC), Standard Normal Variate (SNV), Detrending 1 (DT-1) dan Detrending 2 (DT-2). Pendugaan sifat fisiko-kimia untuk nilai TPT terbaik diperoleh dengan menggunakan pre-treatment SNV dan faktor kalibrasi 10 (r=0.85, SEC=0.77°Brix, SEP=0.86°Brix, RPD= 1.82 dan konsistensi= 89.6%), pendugaan nilai total asam terbaik diperoleh dengan menggunakan pengolahan PLS dengan pre-treatment DT-1 dan faktor kalibrasi 9 (r=0.86, SEC=0.02%, SEP=0.03%, RPD=1.83 dan konsistensi=94.26) sedangkan pendugaan nilai kekerasan daging terbaik diperoleh menggunakan PLS dengan DT-2 dan faktor kalibrasi 10 (r=0.78, SEC=0.29N, SEP=0.29N, RPD=1.62 dan konsistensi=99.8). Hasil pendugaan nilai-nilai TPT, total asam dan kekerasan daging menghasilkan data yang baik dengan prediksi kasar dengan nilai RPD ≥ 1.50
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/117349
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover_Daffa Ary Dananjaya F14180106-2.pdfCover430.21 kBAdobe PDFView/Open
Daffa Ary Dananjaya F14180106.pdf
  Restricted Access
Fulltext7.12 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran_Daffa Ary Dananjaya F14180106.pdf
  Restricted Access
Lampiran965.65 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.