Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/117099
Title: Identifikasi dan Variasi Karakter Morfometrik Beberapa Spesies Udang Mantis (Stomatopoda) di Perairan Selatan Madura.
Authors: Zairion
Wardiatno, Yusli
Pardhini, Vinna
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Udang mantis merupakan salah satu sumberdaya perikanan yang memiliki wilayah persebaran yang luas dengan spesies yang beragam. Persebaran yang luas dapat menyebabkan perbedaan karakter morfometrik dan percampuran populasi udang mantis. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi dan membandingkan karakter morfometrik beberapa spesies udang mantis (Stomatopoda), serta menggambarkan sebaran kelompok populasi udang mantis di perairan Selatan Madura. Penelitian dilakukan terhadap tiga jenis udang mantis yang dominan tertangkap. Karakter morfometrik diamati dengan metode baku dan truss network analysis (TNA). Hasil identifikasi morfologi udang mantis didapatkan spesies Harpiosquilla harpax, Miyakella sp. dan Oratosquillina sp. Analisis diskriminan menghasilkan 14 karakter morfometrik yang berbeda pada metode baku dan 47 karakter yang berbeda pada metode TNA. Analisis kluster menunjukkan bahwa Miyakella sp. dan Oratosquillina sp. memiliki kekerabatan yang dekat dibandingkan spesies Harpiosquilla harpax. Selain itu, populasi udang mantis di perairan Selatan Madura membentuk tiga kelompok populasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/117099
Appears in Collections:UT - Aquatic Resources Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover_Vinna Pardhini_C24160049.pdf
  Restricted Access
Cover564.54 kBAdobe PDFView/Open
Vinna Pardhini_C24160049_Skripsi.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.27 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran_Vinna Pardhini_C24160049.pdf
  Restricted Access
Lampiran431.43 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.