Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116908
Title: Hubungan Usia Ibu saat Hamil, ASI Eksklusif dan MP-ASI dengan Stunting pada Baduta Usia 6–24 Bulan di Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes.
Authors: Rimbawan
Aries, Muhammad
Abnisima, Aulia Hasnabila
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Stunting merupakan salah satu masalah gizi, yaitu keadaan ketika tinggi badan menurut umur menunjukkan hasil -3SD sampai <-2SD dan <-3 SD standar pertumbuhan anak WHO. Stunting menjadi masalah kurang gizi kronis yang terjadi karena anak tidak mendapatkan asupan gizi sesuai kebutuhannya. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara usia ibu saat hamil, pengetahuan, sikap dan praktik ibu mengenai ASI eksklusif dan MP-ASI serta tingkat kecukupan gizi baduta dengan kejadian stunting di wilayah kerja Puskesmas Tanjung, Kecamatan Tanjung. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai Agustus 2022 pada 98 subjek dengan desain cross sectional. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Hasil uji hubungan menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan (p<0,05) antara riwayat anemia ibu saat hamil (p=0,006, r=0,275), tingkat kecukupan vitamin A (p=0,028, r=-0,222) dan seng (p=0,036, r=-0,212) dengan kejadian stunting. Berdasarkan uji hubungan menunjukkan bahwa tidak ada hubungan yang signifikan (p>0,05) antara usia ibu saat hamil, pengetahuan, sikap dan praktik pemberian ASI eksklusif dan MP-ASI, tingkat kecukupan energi, protein, lemak, karbohidrat, zat besi dan kalsium dengan kejadian stunting.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116908
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover_Aulia Hasnabila Abnisima (I14180005)-2.pdf
  Restricted Access
Cover657.65 kBAdobe PDFView/Open
Aulia Hasnabila Abnisima (I14180005).pdf
  Restricted Access
Fulltext1.69 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran_Aulia Hasnabila Abnisima (I14180005).pdf
  Restricted Access
Lampiran668.78 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.