Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116665
Title: Penerapan Triple Layered Business Model Canvas pada Fruitisme: Bisnis Jus Buah Lokal & Organik
Authors: Ma’arif, Mohamad Syamsul
Bachtiar, Muchamad
Khalim, Akhmad Sofyan
Issue Date: 2023
Publisher: IPB University
Abstract: Buah merupakan salah satu bahan makanan yang sangat penting untuk kesehatan. Sayangnya konsumsi buah masyarakat Indonesia rendah yaitu 81,14 gram/kapita/hari jauh dibawah saran WHO yaitu sebesar 150 gram/kapita/hari. Padahal produksi buah lokal tinggi mencapai 25,97 juta ton (BPS 2021). Buah impor lebih diminati walaupun pada buah impor pasti mengandung pengawet dan beberapa diantaranya menggunakan formalin yang sudah dilarang oleh pemerintah. Berdasarkan permasalahan tersebut peneliti memutuskan untuk membuat model bisnis menggunakan buah lokal dan organik. Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis solusi dan merancang produk olahan buah alternatif yang dapat meningkatkan konsumsi buah lokal dan organic, (2) mengetahui kelayakan finansial Fruitisme dan peluangnya di masa mendatang, dan (3) merancang model bisnis yang tepat untuk Fruitisme. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah customer development yang difokuskan pada customer discovery. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling sebanyak 50 responden untuk uji masalah dan uji solusi serta 3 responden untuk wawancara secara langsung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa responden menyukai buah lokal dan organik dan Fruitisme bisa menjadi cara mengkonsumsi buah lokal dan organik baru karena isu lingkungan dan social yang diangkat. Selain itu, hasil lainnya adalah triple layered business model canvas terverifikasi dan hasil analisis finansial yang dinilai layak.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116665
Appears in Collections:UT - Business

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover,Lembar Pernyataan,Abstrak,Lembar Pengesahan,Prakata, dan Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover375.74 kBAdobe PDFView/Open
K14180084_Akhmad Sofyan Khalim.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.79 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran877.89 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.