Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116080
Title: Sintesis dan Karakterisasi Komposit Biomaterial Subtitusi Tulang dari Nanoselulosa Tandan Kosong Kelapa Sawit
Authors: Fahma, Farah
Sari, Yessie Widya
Hidayat, Muhamad Fadillah
Issue Date: 17-Jan-2023
Publisher: IPB University
Abstract: Tulang adalah bagian penting dari tubuh manusia yang berperan sebagai alat gerak, penyimpan mineral, dan pelindung organ lunak. Kerusakan pada tulang memiliki waktu penyembuhan yang paling lama karena regenerasi tulang yang lamban. Penyembuhan tulang dapat dipercepat salah satunya dengan menggunakan biomaterial subtitusi tulang yang berupa komposit. Bahan yang digunakan dalam pembuatan komposit antara lain selulosa dan hidroksiapatit yang diperkecil ke ukuran nano dengan variasi konsentrasi yang berbeda-beda. Komposit yang dapat dikeraskan menggunakan pengeras kalsium klorida sehingga dapat dibentuk mengikuti cetakan. Variasi konsentrasi kedua bahan dalam komposit mempengaruhi tingkat viskositas dimana komposit dengan satu bahan memiliki viskositas lebih baik dibanding yang memiliki gabungan bahan dan komposit dengan hidroksiapatit memiliki ph yang lebih basa. Perbedaan konsentrasi juga mempengaruhi kemampuan bahan dalam menyerap pengeras Kalsium Laktat yang digunakan serta mempengaruhi bentuk permukaan komposit saat sudah dikeraskan. Komposit yang memiliki hidroksiapatit lebih besar memilki permukaan lebih kasar dan lebih mirip dengan tulang.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116080
Appears in Collections:UT - Physics

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover317.27 kBAdobe PDFView/Open
Skripsi_G741800046_Muhamad Fadillah_Sintesis Komposit Biomaterial Subtitusi Tulang-WM-2023.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.47 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.24 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.