Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/115748
Title: Determinan Jumlah Kunjungan dan Pengeluaran Wisatawan Mancanegara di Indonesia
Other Titles: Deteminants of Number of Visits and Expenses of Foreign Tourists in Indonesia
Authors: Widyastutik
Ahmad, Fahmi Salam
Randiwan, Catterin
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Pariwisata merupakan salah satu sektor utama dalam pembangunan perekonomian Indonesia maupun dunia. Sektor pariwisata diperkirakan menjadi penyumbang devisa terbesar bagi Indonesia. Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi jumlah kunjungan dan pengeluaran wisman di Indonesia berdasarkan 35 negara utama dengan periode 2011-2020. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif dan metode regresi data panel. Hasil dari penelitian ini pada model jumlah kunjungan wisman adalah GDP per kapita, infrastruktur jalan beraspal, jumlah hotel berbintang, dan dummy kebijakan Bebas Visa Kunjungan berpengaruh positif terhadap jumlah kunjungan wisman Indonesia, sedangkan nilai tukar dan dummy COVID-19 berpengaruh negatif. Hasil dari penelitian ini pada model rata-rata pengeluaran wisman yaitu GDP per kapita, infrastruktur jalan beraspal dan rata-rata lama tinggal wisman berpengaruh positif terhadap jumlah rata-rata pengeluaran wisman Indonesia, sedangkan jumlah hotel berbintang dan dummy kebijakan Bebas Visa Kunjungan berpengaruh negatif. Hanya nilai tukar yang tidak berpengaruh terhadap jumlah rata-rata pengeluaran wisman Indonesia.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/115748
Appears in Collections:UT - Economics and Development Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover649.79 kBAdobe PDFView/Open
H14180057_Catterin Randiwan.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.16 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran362.96 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.