Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/115451
Title: Analisis Perkembangan Pustakawan Institut Pertanian Bogor Dan Universitas Gajah Mada Sejak Tahun 2016 – 2020
Authors: Komalasari, Rita
Issue Date: 2022
Abstract: Perpustakaan pada masa merdeka belajar saat ini sangat membutuhkan pustakawan yang profesional dan kompeten dalam mengemban tugas tugasnya. Peran Pustakawan dalam membantu kemajuan institusi sudah tidak diragukan lagi. Dalam kajian ini dianalisa data Pustakawan di Institut Pertanian Bogor dan Universitas Gajah Mada sejak tahun 2016-2020. Tujuan kajian ini adalah untuk melihat Perkembangan jumlah pustakawan dari kedua Perguruan Tinggi, Komposisi Jabatan Pustakawan, serta kiprahnya bagi Perguruan Tinggi tempatnya bekerja. Metode yang digunakan dalam kajian ini adalah metode deskriptif kuantitatif, dimana data yang diperoleh dari Perpustakaan IPB dan Perpustakaan UGM, diolah, dianalisa dan selanjutnya diinterpretasikan dan disajikan sebagai informasi yang dapat dipercaya keabsahannya. Hasil kajian menunjukkan bahwa telah terjadi peningkatan jumlah Pustakawan di Perpustakaan IPB yang awalnya 14 orang pada tahun 2016, menjadi 21 orang pada tahun 2020 (meningkat sebesar 50%). Jumlah Pustakawan Utama relatif stabil yaitu 2 orang, Pustakawan Madya meningkat sejak tahun 2018 sebesar 50%. Untuk Pustakawan Muda, Pertama, Penyelia dan Pelaksana Lanjutan relatif stabil sedangkan Pustakawan Pelaksana, menurun sebesar 25%. Telah terjadi fluktuasi, cenderung terjadi peningkatan jumlah Pustakawan Madya di UGM sebesar 55%. Fluktuasi terjadi juga dalam jabatan Pustakawan Muda UGM, cenderung terjadi peningkatan jumlah dimana sebesar 43% pada tahun 2020. Telah terjadi Penurunan jumlah Pustakawan Pertama UGM sebesar 58%, sedangkan Pustakawan Penyelia relatif stabil sejumlah 9 orang. Pustakawan Pelaksana Lanjutan UGM pada tahun 2020 meningkat sebesar 23%, sedangkan Pustakawan Pelaksana Lanjutan berfluktuasi cukup tajam di mana pada tahun 2017 berjumlah 17 orang, namun pada tahun 2018 menjadi 3 orang. Dilihat dari jumlah total Pustakawan IPB dan UGM, nampak bahwa Pustakawan UGM lebih banyak 281% dibanding Pustakawan IPB.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/115451
Appears in Collections:Librarian

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
ANALISIS PERKEMBANGAN_PUSTAKAWAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR DAN UNIVERSITAS GAJAH MADA SEJAK TAHUN 2016.pdfFullteks954.9 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.