Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114935
Title: Studi Ergonomika untuk Perancangan Alokasi Kebutuhan Tenaga Kerja Optimal pada Proses Budidaya Kubis di Dataran Tinggi
Authors: Syuaib, Muhammad Faiz
Khaqiqi, Farhan
Issue Date: Oct-2022
Publisher: IPB University
Abstract: Karakteristik kerja pada proses budidaya kubis di dataran tinggi dapat mempengaruhi lamanya waktu pengerjaan dan beban kerja petani. Oleh karena itu perlu adanya kesesuaian antara karakteristik kerja dengan karakteristik pekerja dalam mencapai produktivitas yang optimal melalui pendekatan ergonomika. Penelitian ini bertujuan mendefinisikan alur dan elemen kerja budidaya kubis di dataran tinggi, menentukan waktu baku, tingkat beban kerja dan kebutuhan energi, kemudian merancang jumlah dan kebutuhan tenaga kerja optimal berdasarkan analisis studi waktu dan beban kerja. Elemen kerja pada budidaya kubis di dataran tinggi meliputi pengolahan tanah (Pt), pemasangan mulsa (Pm), penanaman (Pn), penyemprotan (Ps), dan pemanenan (Pa). Total kebutuhan waktu baku sebesar 263.60 detik/m2 dan kebutuhan energi sebesar 12.33 kkal/m2 untuk satu siklus budidaya kubis. Tingkat beban kerja setiap elemen kerja budidaya kubis mulai dari sedang hingga luar biasa berat. Jumlah tenaga kerja ideal yang dibutuhkan untuk melakukan satu siklus budidaya kubis di dataran tinggi sebanyak 219 orang.hari/ha. Apabila target produksi kubis sebesar 40 ton setiap hektare maka untuk mencapai target tersebut dibutuhkan jumlah tenaga kerja sebanyak 261 orang.hari/ha.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114935
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover2.82 MBAdobe PDFView/Open
Full Text.pdf
  Restricted Access
Full Text20.24 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran2.13 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.