Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114521
Title: Suplementasi Chitosan Oligosaccharide (COS) dan L-Arginine terhadap Persentase Organ Dalam dan Lemak Abdomen Ayam Broiler
Authors: Mutia, Rita
Wijayanti, Indah
Hidayati, Yasmin Nurlatifah
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Chitosan Oligosaccharide (COS) memiliki viskositas dan berat molekul rendah serta kelarutan dalam air baik. Arginine merupakan asam amino esensial pada ayam. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi chitosan oligosaccharide (COS) dan L-Arginine terhadap persentase organ dalam dan lemak abdomen ayam broiler. Sebanyak 300 ekor ayam broiler Lohmann dibagi ke dalam 5 perlakuan dan 6 ulangan, dipelihara selama 35 hari. Perlakuan yang diberikan yaitu P0 (ransum basal), P1 (ransum basal + Zinc Bacitracin 200 mg kg-1), P2 (ransum basal + COS 100 mg kg-1), P3 (ransum basal + L-Arginine 1,9 %), P4 (ransum basal + COS 100 mg kg-1 + L-Arginine 1,9%). Data yang diperoleh dianalisis dengan Analysis of Variance (ANOVA), dilanjutkan uji Duncan. Hasil penelitian menunjukkan COS dan L-Arginine berpengaruh terhadap persentase hati, limpa dan seka, serta panjang duodenum, jejunum, dan seka. Namun tidak berpengaruh terhadap persentase jantung, gizzard, lemak abdomen, duodenum, jejunum, dan ileum. Kesimpulan dari penelitian ini suplementasi COS dan L-Arginine tidak mengganggu kesehatan ayam yang ditandai dengan persentase organ yang normal.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114521
Appears in Collections:UT - Nutrition Science and Feed Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover274.11 kBAdobe PDFView/Open
Yasmin Nurlatifah Hidayati_D24150030_SKRIPSI.pdf
  Restricted Access
Fullteks3.1 MBAdobe PDFView/Open
LAMPIRAN.pdf
  Restricted Access
Lampiran6.4 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.