Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114445
Title: Kontribusi Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan terhadap Ekonomi Daerah Pekalongan Jawa Tengah
Other Titles: The Contribution of the Pekalongan Fishing Port to the Pekalongan Regional Economy Central Java
Authors: Solihin, Iin
Muninggar, Retno
Widyaningrum, Fransiska Malita
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Informasi mengenai perekonomian daerah Pekalongan diperlukan untuk mengetahui kontribusi Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pekalongan. Kontribusi tersebut dapat meningkatkan ekonomi daerah Pekalongan sehingga diperlukan strategi yang harus dilakukan untuk pengembangan PPN Pekalongan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi aktivitas ekonomi di PPN Pekalongan, menentukan kontribusi PPN Pekalongan terhadap ekonomi daerah Pekalongan dari segi tenaga kerja dan pendapatan, dan merumuskan strategi peningkatan kontribusi PPN Pekalongan. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara kepada pihak pelabuhan dan masyarakat yang memiliki usaha berada di Kawasan PPN Pekalongan menggunakan metode accidental sampling. Analisis data yaitu metode deskriptif yang dianalisis menggunakan perhitungan proporsi, multiplier effect dan matriks Strenghts, Weakness, Opportunities, Threats (SWOT). Hasil penelitian menunjukkan aktivitas perekonomian di Kawasan PPN Pekalongan terdiri dari banyak jenis usaha diantaranya rumah makan, warung kelontong, nelayan, bakul, nahkoda, docking, galangan, bahan bakar solar, pengolah, kelompok asosiasi di Tempat Pelelangan Ikan (TPI), pedagang kaki lima, dan tukang becak. Kontribusi PPN Pekalongan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pekalongan dengan indikator pendapatan dan tenaga kerja tertinggi sebesar 2,49% dan 9,60%. Strategi yang dapat dipertimbangkan dalam pengembangan PPN Pekalongan yaitu strategi S-O (strenghts-opportunities).
Information about the Pekalongan regional economy is needed to determine the contribution of the Pekalongan Fishing Port. This contribution can improve the economy of the Pekalongan area, and a strategy is necessary to develop the Pekalongan Fishing Port. This study aims to identify economic activities in Pekalongan Fishing Port, determine the contribution of Pekalongan Fishing Port to the Pekalongan regional economy in terms of labor and income, and formulate a strategy to increase the contribution of Pekalongan Fishing Port. Data was collected through interviews with the port and people who have businesses in the Pekalongan Fishing Port area using the accidental sampling method. Data analysis is the descriptive method using proportion calculation, multiplier effect, and SWOT matrix. The results showed that economic activity in the Pekalongan Fishing Port area consisted of many types of businesses, including restaurants, grocery stalls, fishermen, baskets, captains, docking, shipyards, diesel fuel, processors, association groups at TPI, street vendors, and a pedicab driver. The contribution of Pekalongan Fishing Port to Pekalongan City's Original Regional Revenue with the highest income and labor indicators of 2.49% and 9.60%. The strategy that can be considered in developing Pekalongan Fishing Port is the S-O (strengths-opportunities) strategy.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114445
Appears in Collections:UT - Fisheries Resource Utilization

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
COVER.pdf
  Restricted Access
cover674.29 kBAdobe PDFView/Open
C44180034_Fransiska Malita Widyaningrum.pdf
  Restricted Access
full teks1.08 MBAdobe PDFView/Open
LAMPIRAN.pdf
  Restricted Access
Lampiran277.68 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.