Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114120
Title: Isolasi, Elusidasi Struktur, dan Aktivitas Hayati Nudibranch Indonesia Phyllidiopsis shireenae dan Phyllidia varicosa.
Authors: Hanif, Novriyandi
Tohir, Dudi
Nuraulia, Berlian Safriana
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan mengisolasi dan mengelusidasi stuktur molekul nudibranch Indonesia Phyllidiopsis shireenae dan Phyllidia varicosa menggunakan spektroskopi resonans magnetik inti (NMR) dan studi kalkulasi kimia kuantum serta mengevaluasi aktivitas hayati spesies tersebut. Nilai LC50 terhadap Artemia salina dari lapisan n-heksana hasil partisi cair-cair antara nheksana dan 90%MeOHaq P. shireenae dan P.varicosa masing-masing adalah 7,27±6,28 μg/mL dan 4,67±0,91 μg/mL. Lapisan n-heksana yang lebih toksik dibandingkan lapisan 90% MeOHaq kemudian diisolasi secara bertahap hingga mendapatkan senyawa murni dengan pemisahan skala mikro dan KCKT. Lima senyawa murni dari P. shireenae dan dua senyawa murni dari P. varicosa berhasil diisolasi. Berdasarkan data 1H, 13C NMR dan kajian literatur, senyawa murni BSN 2A1-2-1 mengandung senyawa steroid. Analisis struktur menggunakan spektroskopi NMR 2D dan kalkulasi kimia kuantum menetapkan senyawa 8 adalah (8S*, 9S*, 10R*, 13R*, 14S*, 17R*, 20S*, 24S*)- 24-metilkolesta-4,22-dien-3-on.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/114120
Appears in Collections:UT - Chemistry

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover Skripsi Berlian G44180065.pdf
  Restricted Access
Cover337.45 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.