Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/113454
Title: Pemberdayaan Masyarakat Melalui Penyadapan Getah Pinus Di Taman Nasional Gunung Halimun Salak
Other Titles: Community Empowerment Through Pine Tapping Resin in Halimun Salak Mountain National Park
Authors: Santosa, Gunawan
Sundawati, Leti
Putri, Amelia Retno Eka
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Kegiatan sadapan pinus yang sebelumnya dilakukan di kawasan hutan produksi menyesuaikan aturan sadap pasca berubah fungsi menjadi kawasan konservasi di Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS). Penelitian ini bertujuan (a) menganalisis pelaksanaan sadapan getah pinus dinilai dari aspek standar sadapan, produksi getah dan kerusakan tegakan pinus TNGHS, (b) menganalisis kontribusi sadapan getah pinus dan tingkat kesejahteraan petani di TNGHS (c) menganalisis persepsi dan partisipasi dalam kegiatan pemberdayaan melalui sadapan getah pinus. Metode penentuan sampel pohon menggunakan cluster random sampling dengan total sampel 90 pohon pinus yang sudah disadap. Penentuan sampel responden petani penyadap menggunakan metode sensus dengan total responden 34 petani penyadap. Berdasarkan penilaian prosedur kerja teknis sadapan dilapangan hanya 2 kriteria yang memenuhi prosedur. Hingga saat ini tegakan pinus pada 3 seksi wilayah masih menghasilkan getah. Adapun produksi getah tertinggi berada pada wilayah Bogor. Kerusakan tegakan pinus pada 3 seksi wilayah masuk kategori ringan sampai dengan sedang. Pendapatan petani sadap tertinggi diperoleh pada wilayah Sukabumi yaitu Rp 15.960.570. Kontribusi pendapatan sadap terhadap pengeluaran rumah tangga petani tertinggi yaitu pada wilayah Bogor 44%. Tingkat kesejahteraan petani menurut Upah Minimum Kabupaten (UMK) pada wilayah Lebak, Sukabumi dan Bogor masuk dalam kategori miskin. Tingkat kesejahteraan menurut Sajogyo (1997) pada wilayah Lebak, Sukabumi dan Bogor masuk dalam kategori tidak miskin. Tingkat kesejahteran menurut bank dunia wilayah Lebak, Bogor dan Sukabumi masuk dalam kategori tidak miskin. Tingkat persepsi petani masuk dalam kategori tinggi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/113454
Appears in Collections:MT - Forestry

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Lembar Pengesahan,Prakata, Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover440.2 kBAdobe PDFView/Open
E151180081_Amelia Retno Eka Putri.pdf
  Restricted Access
Full Text865.56 kBAdobe PDFView/Open
LAMPIRAN.pdf
  Restricted Access
Lampiran244.24 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.