Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/113307
Title: Analisis Biaya Manfaat Program Penyediaan Air Minum (PAMSIMAS) terhadap Penurunan Kejadian Diare pada Balita
Authors: Mulatsih, Sri
Djaiman, Sri Poedji Hastoety
Febriani, Febriani
Issue Date: 2022
Publisher: IPB University
Abstract: Akses terhadap air minum layak merupakan salah satu sektor di luar kesehatan (intervensi sensitif) yang diperlukan untuk memutus mata rantai penyakit menular (diare) yang disebabkan oleh air (waterborne disease), sebagai salah satu penyebab stunting. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara akses air minum layak dengan kejadian diare di Indonesia dan menganalisis keuntungan akibat penuruan kejadian stunting pada balita pasca program penyediaan air minum (PAMSIMAS) di Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor. Penelitian ini menggunakan desain studi cross sectional dan menganalisis data integrasi Riskesdas dan Susenas bulan Maret 2018, serta data penerima manfaat yang berasal dari pengelola PAMSIMAS. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2020 hingga Mei 2021. Analisis menggunakan statistik Regresi Logistik Infresional dengan model estimasi dan metode NPV (Net Present Value) dan IRR (Internal Rate of Return) untuk menganalisis biaya. Hasil analisis OR (Odd Ratio) menunjukkan bahwa balita yang tinggal di rumah tangga dengan akses air minum layak dapat mencegah diare sebesar 1,21 kali dibandingkan dengan balita yang tinggal di keluarga tanpa akses air minum yang layak (OR = 0,85). Balita yang tinggal di rumah tangga yang tidak mengalami diare dapat mencegah stunting sebesar 1,12 kali dibandingkan dengan anak yang mengalami diare (OR = 0,891). Estimasi manfaat ekonomi dengan penurunan kejadian stunting pada balita selama PAMSIMAS sebesar Rp19.065.427.200,00 di Desa Ciasmara dan Rp26.612.158.800.00 di Desa Cibunian. Analisis discounted factor, berdasarkan opportunity cost/penghematan biaya waktu jmenggunakan air minum PAMSIMAS diperoleh nilai NPV sebesar Rp7.473.8583.246 dan IRR 150%. Untuk COI pengobatan diare pada balita didapatkan NPV Rp. 68.150.091.311,00 dan IRR sebesar 163%. NPV dan IRR gabungan opportunity cost dan COI didapatkan NPV Rp23.378.897.531,00 dan IRR Rp442%, dengan arti program pengadaan air minum PAMSIMAS menguntungkan dan layak untuk dilanjutkan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/113307
Appears in Collections:MT - Multidiciplinary Program

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdfCover954.71 kBAdobe PDFView/Open
FULL TEXT.pdf
  Restricted Access
Fullteks1.5 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.