Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/109763
Title: Penyebaran dan Risiko Penularan Amoeba Usus pada Manusia dan Monyet Ekor Panjang Liar di Kota Sabang Provinsi Aceh
Other Titles: Distribution and Risk of Intestinal Amoeba Transmission to Humans and Wild Long-Tailed Macaques in Sabang City, Aceh Province
Authors: Cahyaningsih, Umi
Purnawarman, Trioso
Latif, Hadri
Sudarnika, Etih
Junaidi, Junaidi
Issue Date: Oct-2021
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Citation: Nama Jurnal= E3S Web of Conferences. Judul= 1 st ICVAES 2019
Series/Report no.: https://doi.org/10.1051/e3sconf/202015101019;1-5
Abstract: Infeksi amoeba pada manusia umumnya non-patogen dan beberapa spesies diantaranya bersifat patogen yang berkontribusi terhadap beban penyakit gastrointestinal di seluruh dunia. Amoeba patogen dan non-patogen juga dapat menginfeksi spesies satwa primata dan berpotensi zoonosis. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi cross-sectional yang terbagi dalam tiga tahapan. Tahap pertama bertujuan untuk mengevaluasi efektifitas teknik pewarnaan Wheatley's trichrome yang dikombinasi dengan pengukuran sel berbasis digital. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa morfologi delapan spesies amoeba usus yaitu trofozoit dan kista kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovski,Entamoeba harmanii (E. harmanii), Entamoeba coli (E. coli), Entamoeba polecki (E. polecki), Endolimax nana (E. nana), Iodamoeba butschlii (I. butschlii), dan kista Blastocytis sp., serta trofozoit D. fragilis dapat terdeteksi dengan baik. Tahap kedua penelitian ini bertujuan untuk menduga prevalensi dan menganalisis sebaran amoeba usus pada MEP liar dan masyarakat Kota Sabang. Prevalensi amoeba usus pada MEP liar Kota Sabang sebesar 57,6% (102/177). Hasil identifikasi lanjut diketahui sebesar 36,7% (65/177) sampel terverifikasi dengan satu spesies amoeba dan sebesar 20,9% (37/177) sampel terverifikasi lebih dari satu spesies amoeba. Hasil identifikasi tersebut diketahui prevalensi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovski sebesar 10,7% (19/177), prevalensi E. coli sebesar 23,2% (41/177), prevalensi E. pöleck sebesar 18,6% (33/177), prevalensi I. butschlii sebesar 7,9% (14/177), prevalensi E. nana sebesar 9,6% (17/177), prevalensi D. fragilis sebesar 3,4 (6/177), dan prevalensi Blastocystis sp. sebesar 6,2% (11/177). Amoeba dari spesies E. coli dan E. pöleck menjadi spesies amoeba tertinggi pervalensinya di tiga kelompok MEP liar. Kelompok MEP liar yang berada di sekitar lokasi wisata Cot Murong dan TKNI secara spasial lebih terkonsentrasi dengan amoeba usus dibandingkan dengan MEP liar yang berada di lokasi Kebun Mangga. Kecuali D. fragilis yang hanya ditemukan pada kelompok MEP liar yang berada di lokasi Kebun Mangga, semua spesies amoeba yang teridentifikasi dalam penelitan ini ada ditemukan di tiga lokasi kelompok MEP liar. Namun, secara statistik proporsi amoeba dari spesies I. butschlii, E. nana dan D. fragilis berbeda baik yang berada di lokasi Cot Murong, Kebun Mangga maupun TKNI. Berdasarkan hasil pemeriksaan sampel tinja manusia yang mewakili masyarakat Kota Sabang diketahui prevalensi amoeba usus sebesar 47,1% (206/437). Hasil identifikasi lanjut diketahui, prevalensi infeksi tunggal sebesar 33,6% (147/437) dan infeksi campuran (multi infeksi) sebesar 13,5 (59/437). Hasil identifikasi tersebut juga diketahui prevalensi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii sebesar 16,9% (74/437), prevalensi E. harmannii sebesar 9,4% (41/437), prevalensi E. coli sebesar 17,8% (78/437), prevalensi E. nana sebesar 10,8% (47/206), prevalensi D. fragilis sebesar 5,5% (24/437), dan prevalensi Blastocystis sp. sebesar 0,7% (3/437). Variabel jenis kelamin sebagai satu-satunya aspek sosiodemografi masyarakat Kota Sabang yang berkorelasi dengan kejadian infeksi amoeba usus. Berdasarkan wilayah administratif, desa/gampong yaitu Keunekai, Balohan, Batee Shok, Cot Ba’U, Iboh, Krueng Raya, dan Paya menjadi desa/gampong yang memiliki proporsi tertinggi ditemukan kejadian infeksi amoeba usus. Sedangkan berdasarkan jangkauan titik konsentrasi kepadatan rumah, sebesar 69,9% (144/147) kejadian infeksi amoeba usus tersebar di pemukiman padat. Penelitian tahap ketiga bertujuan untuk determinasi faktor-faktor yang berpengaruh terhadap kejadian infeksi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii. Berdasarkan hasil pemeriksaan sampel tinja responden diketahui prevalensi infeksi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii pada kelompok umur ≥ 10 tahun sebesar 26,6% (89/335). Perilaku mencuci tangan dengan air mengalir dan sabun pada saat makan atau menyentuh makan berkorelasi dengan kejadian infeksi. Namun, tidak signifikan untuk memprediksi kejadian infeksi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii. Sarana pembuangan air limbah (SPAL), sumber dan kecukupan air bersih berkorelasi dengan kejadian infeksi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii. Air limbah rumah tangga yang dialirkan ke selokan terbuka 2 kali berpeluang menyebabkan infeksi kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii dibandingkan dengan pembuangan limbah rumah tangga ke saluran tertutup. Rumah tangga yang kekurangan air bersih 0,4 kali berpeluang terinfeksi dengan kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii dibandingkan dengan yang cukup memperoleh air bersih. Sedangkan, rumah tangga yang tidak mendapatkan air bersih dari perusahaan daerah air minum (PDAM) 2 kali berpeluang terinfeksi dengan kompleks Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii dibandingkan yang mendapatkan air bersih dari PDAM. Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi dalam usaha pencegahan dan pengendalian amoeba usus pada masyarakat dan kelompok MEP liar di Kota Sabang. Untuk mencapai hasil yang optimal, peneliti menawarkan konsep one health yang merupakan upaya kolaboratif dari berbagai sektor yang mungkin dapat dijadiakan solusi utama dari beberapa alternatif usaha pencegahan dan pengendalian amoeba usus baik pada manusia maupun hewan dalam hal ini MEP liar di Kota Sabang Provinsi Aceh.
Amoebic infections in humans are generally non-pathogenic, and some of these species are pathogenic, contributing to the worldwide burden of gastrointestinal disease. Pathogenic and non-pathogenic amoeba can also infect primate species and are potentially zoonotic. This study uses a cross-sectional study approach which is divided into three stages. The first stage aims to evaluate the effectiveness of Wheatley's trichrome staining technique in combination with digital-based cell measurements. The results of this study indicate that the morphology of eight species of intestinal amoeba are trophozoites and cystic complexes of Entamoeba histolytica/dispar/moshkovski, Entamoeba harmanii (E. harmanii), Entamoeba coli (E. coli), Entamoeba polecki (E. polecki), Endolimax nana (E. nana), Iodamoeba butschlii (I. butschlii), and Blastocytis sp. cysts, and D. fragilis trophozoites were well detected. The second phase of this study aims to estimate the prevalence and analyze the distribution of intestinal amoeba in wild long-tailed macaques (LTM) and the people of Sabang City. The prevalence of intestinal amoeba in wild LTM in Sabang City was 57.6% (102/177). The results of further identification showed that 36.7% (65/177) verified samples with one amoeba species and 20.9% (37/177) verified samples with more than one amoeba species. The results of the identification showed that the prevalence of the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovski complex was 10.7% (19/177), the prevalence of E. coli was 23.2% (41/177), the prevalence of E. pölecki was 18.6% (33/17). 177), the prevalence of I. butschlii was 7.9% (14/177), the prevalence of E. nana was 9.6% (17/177), the prevalence of D. fragilis was 3.4 (6/177), and the prevalence of Blastocystis sp. by 6.2% (11/177). Amoeba species of E. coli and E. pölecki became the highest prevalence of amoeba species in the three wild LTM groups. The wild LTM groups around the Cot Murong and Zero Kilometer Monument (IZKM) tourist sites were spatially more concentrated with intestinal amoeba than the wild LTM located at the Kebun Mangga. Except for D. fragilis which was only found in the wild LTM group located at the Kebun Mangga location, all the amoeba species identified in this study were found in three locations of the wild LTM group. However, statistically, the proportion of amoeba species of I. butschlii, E. nana and D. fragilis were different in the Cot Murong, Kebun Mangga and IZKM locations. Based on the results of examination of human stool samples representing the people of Sabang City, it is known that the prevalence of intestinal amoeba is 47.1% (206/437). The results of further identification are known, the prevalence of single infection is 33.6% (147/437) and mixed infection (multi infection) is 13.5 (59/437). The identification results also revealed that the prevalence of the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex was 16.9% (74/437), the prevalence of E. harmannii was 9.4% (41/437), the prevalence of E. coli was 17.8% (78). /437), the prevalence of E. nana was 10.8% (47/206), the prevalence of D. fragilis was 5.5% (24/437), and the prevalence of Blastocystis sp. by 0.7% (3/437). The gender variable is the only sociodemographic aspect of the people of Sabang City that is correlated with the incidence of intestinal amoebic infection. Based on the administrative area, the villages/gampongs namely Keunekai, Balohan, Batee Shok, Cot Ba'U, Iboh, Krueng Raya, and Paya became the villages/gampongs that had the highest proportion of intestinal amoebic infections found. Meanwhile, based on the range of house density concentration points, 69.9% (144/147) the incidence of intestinal amoebic infection is spread in dense settlements. The third stage of the study aims to determine the factors that influence the incidence of infection with the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex. Based on the examination results of respondents' stool samples, it was known that the prevalence of infection with the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex in the age group 10 years was 26.6% (89/335). The behavior of washing hands with running water and soap when eating or touching food correlates with infection. However, it was not significant for predicting the incidence of infection with the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex. Wastewater disposal facilities (WDF), sources, and adequacy of tap water are correlated with the incidence of infection with the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex. Domestic wastewater that flows into open sewers is twice as likely to cause infection of the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex compared to household waste disposal into closed sewers. Households that lack tap water are 0.4 times more likely to be infected with the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex than those that get enough tap water. Meanwhile, households that do not get tap water from regional water Company (RWC) are twice as likely to be infected with the Entamoeba histolytica/dispar/moshkovskii complex than those who get tap water from RWC. The results of this study can be used as a reference in efforts to prevent and control intestinal amoeba in the community and wild LTM groups in Sabang City. To achieve optimal results, the researcher offers the concept of one health which is a collaborative effort from various sectors that may be the main solution for several alternative efforts to prevent and control intestinal amoeba both in humans and animals, in this case, wild LTM in Sabang City, Aceh Province.
Description: Beasiswa BUDI-DN mengcover semua biaya penelitian
URI: https://doi.org/10.1051/e3sconf/202015101019
http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/109763
Appears in Collections:DT - Veterinary Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdfCover741.94 kBAdobe PDFView/Open
0. DISERTASI JUNAIDI _B261160021.pdfFullteks2.28 MBAdobe PDFView/Open
9. Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran77.32 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.