Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108810
Title: Analisis Permintaan Wisata dan Strategi Pengelolaan Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor
Authors: Sari, Dina Lianita
Osmaleli
Septiani, Mila
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru merupakan program pemberdayaan masyarakat yang menawarkan wisata edukasi bisnis berupa pelatihan dan pengalaman tentang beragam bisnis Usaha Kecil Menengah. Keberadaan wisata ini memberikan manfaat melalui keterlibatan masyarakat berupa kegiatan rekreasi dan unit usaha. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Menganalisis persepsi pengunjung terhadap Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru; (2) Mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi permintaan wisata Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru; dan (3) Merumuskan alternatif strategi pengelolaan Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru untuk meningkatkan permintaan wisata. Metode yang digunakan analisis deskriptif dan uji Chi-Square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Persepsi pengunjung terhadap Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru tergolong baik; (2) Faktor-faktor yang memengaruhi permintaan wisata di Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru yaitu pendapatan, usia, lama pengunjung mengetahui objek wisata, kebersihan, pelayanan, dan aksesibilitas; dan (3) Rekomendasi strategi pengelolaan yaitu perbaikan akses jalan dan promosi untuk meningkatkan permintaan wisata di Kampung Wisata Bisnis Tegalwaru.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108810
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover_Mila Septiani_H44160050.pdf
  Restricted Access
Cover427.56 kBAdobe PDFView/Open
H44160050_Mila Septiani.pdf
  Restricted Access
Fullteks669.29 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran_Mila Septiani_H44160050.pdf
  Restricted Access
Lampiran2.03 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.