Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108356
Title: Hubungan Dinamika Kelompok dengan Perilaku Kewirausahaan Sosial (Kasus: Kelompok Sadar Wisata Destinasi Wisata Ketahanan Pangan Kampung Cireundeu, Kota Cimahi)
Authors: Sarwoprasodjo, Sarwititi
Apriyanti, Cindy
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Kewirausahaan sosial adalah kegiatan atau praktik kewirausahaan yang memiliki dua tujuan yaitu tujuan ekonomi dan sosial. Kedua tujuan tersebut dapat dicapai jika adanya kedinamisan antar anggota kelompok dalam setiap pelaksanaan kegiatan kewirausahaan sosial. Anggota kelompok saling berinteraksi sehingga membentuk kekuatan-kekuatan di dalam kelompok untuk mencapai tujuan kelompok atau biasa disebut dinamika kelompok. Dinamisnya suatu kelompok dalam kegiatan kewirausahaan sosial dapat dilihat dari perilaku para anggotanya atau disebut perilaku kewirausahaan sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan dinamika kelompok dengan perilaku kewirausahaan sosial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui kuesioner dan didukung oleh data kualitatif dengan wawancara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara karakteristik individu dengan dinamika kelompok dan terdapat hubungan antara dinamika kelompok dengan semua indikator perilaku kewirausahaan sosial yaitu semangat sosial, inovasi, proaktif dan pengambilan risiko.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108356
Appears in Collections:UT - Communication and Community Development

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
I34170019_Cindy Apriyanti.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.81 MBAdobe PDFView/Open
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover1.02 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran2.34 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.