Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108145
Title: Hubungan Tingkat Keberhasilan Program CSR dengan Tingkat Keberdayaan Masyarakat
Other Titles: The Relationship of the Level of Success Corporate Social Responsibility Program with the Level of Community Empowerment
Authors: Sumarti, Titik
Agustina, Armelia
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Corporate Social Responsibility merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat dan lingkungan sekitar yang terdampak ataupun kepada sasaran secara luas dengan berupa program untuk meningkatkan keberdayaan masyarakat. Pelaksanaan program CSR perlu memperhatikan bagaimana ukuran keberhasilan program. Salah satu program unggulan CSR yang telah dilaksanakan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk adalah program Kampung Ramah Lingkungan (KRL) yang menjadi model pemberdayaan berbasis pelestarian lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan tingkat keberhasilan program CSR Kampung Ramah Lingkungan PT Indocement Tunggal Prakarsa dengan tingkat keberdayaan masyarakat Perumahan Indogreen. Penelitian ini menggunakan pendekatan/metode kuantitatif dengan desain survei. Pengambilan sample secara purposive sampling, sebanyak 45 responden, yang terdaftar sebagai anggota KRL program binaan CSR di Perumahan Indogreen kabupaten Bogor. Untuk memperkaya deskripsi, penelitian didukung data kualitatif yang diperoleh melalui wawancara terhadap informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keberhasilan program CSR Kampung Ramah Lingkungan PT Indocement Tunggal Prakarsa di Perumahan Indogreen tinggi dan tingkat keberdayaan masyarakat di Perumahan Indogreen juga tinggi. Selain itu, hubungan antara tingkat keberhasilan program CSR dengan tingkat keberdayaan masyarakat bernilai positif nyata. Kesimpulan penelitian bahwa kesesuaian program menurut masyarakat penerima program merupakan indikator tertinggi dalam menentukan keberhasilan program, sementara kemampuan membangun kerjasama menurut masyarakat penerima program merupakan indikator tertinggi dalam menentukan keberdayaan masyarakat. Oleh karena itu kemampuan membangun kerjasama multi pihak (pemerintah, komunitas, dan perusahaan) dalam menyusun program secara partisipatif merupakan kunci bagi keberhasilan pengembangan masyarakat.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108145
Appears in Collections:UT - Communication and Community Development

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
I34160069_Armelia Agustina.pdf
  Restricted Access
Fulltext3.4 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.95 MBAdobe PDFView/Open
Cover, Lembar Pernyataan, Abstrak, Lembar Pengesahan, Prakata, Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover1.05 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.