Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108047
Title: Stok Karbon Ekosistem Mangrove Global: Sebuah Tinjauan Pustaka Sistematis
Other Titles: Global Mangrove Ecosystem Carbon Stock: A Systematic Literature Review
Authors: Murdiyarso, Daniel
Sasmito, Sigit Deni
Royna, Milkah
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Ekosistem mangrove menyediakan berbagai jasa lingkungan khususnya untuk masyarakat sekitar pesisir. Penyimpanan karbon yang disediakan oleh mangrove atau yang dikenal dengan istilah “karbon biru”, dalam skala global menjadi salah satu jasa lingkungan terpenting, terutama dalam kontribusinya terhadap mitigasi perubahan iklim. Sayangnya, ekosistem mangrove kini menghadapi berbagai ancaman seperti perubahan penggunaan dan tutupan lahan, kenaikan muka air laut, deforestasi dan degradasi. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) melakukan review dan sintesis skala global besaran stok karbon di ekosistem mangrove dan (2) untuk mengevaluasi metode yang digunakan dalam penilaian stok karbon di ekosistem mangrove. Studi ini secara sistematis meninjau literatur dengan menyaring judul, abstrak, dan teks lengkap. Dengan menggunakan Web of Science, 153 literatur terpilih dari 3.999 literatur yang diterbitkan antara tahun 2010-2021. Hasil analisis menunjukkan nilai rataan stok karbon mangrove global pada penelitian ini adalah 629±448 Mg C/ha. Nilai ini lebih rendah 27% daripada hasil studi sebelumnya, yaitu sebesar 856 Mg C/ha, namun nilai ini 23% lebih besar dari estimasi IPCC. Hasil penelitian juga menunjukkan rata-rata global stok karbon mangrove di atas permukaan tanah adalah 91±75Mg C/ha dan stok karbon di bawah permukaan adalah 37±52Mg C/ha. Tanah menyimpan sebagian besar (63%) dari total stok karbon ekosistem sebesar 393±324 Mg C/ha. Hasil penelitian juga menunjukkan sebanyak 41% dari total literatur yang terpilih mengacu pada metode yang umum digunakandan 59% paper menggunakan metode lainnya seperti destruktif atau kombinasi berbagai ketentuan pengukuran.
Mangrove ecosystems provide a wide range of environmental services specially to coastal communities. Carbon storage service provided by mangroves or known as "blue carbon", globally becomes one of the most important environmental services, especially in climate change mitigation. Unfortunately, mangrove ecosystems are facing various threats, such as land use and land cover changes, sea level rise, deforestation and degradation. The objectives of this study are (1) to review and conduct a global scale synthesis of carbon stocks in mangrove ecosystems and (2) to evaluate methods used to assess carbon stocks. This study systematically reviewed the literature by screening titles, abstracts and full-texts. By employing the Web of Science, 153 articles were selected from 3.999 literature published between 2010-2021. The results show that the global average of mangrove carbon stocks was 629±448 Mg C/ha. This value is 27% lower than the previous study of 856 Mg C/ha, but this value is 23% greater than the IPCC estimate. It is also shown that the global average carbon stocks aboveground are 91±75 Mg C/ha and belowground are 37±52 Mg C/ha. Soil stores most (63%) of the total ecosystem carbon stocks of 393±324 Mg C/ha. It is also shown that as much as 41% of the selected literatures refer to commonly used method and 59% of papers used several other methods such as destructive methods or a combination of methods.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/108047
Appears in Collections:UT - Geophysics and Meteorology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G24170080_Milkah Royna_Cover.pdf
  Restricted Access
Cover2.05 MBAdobe PDFView/Open
G24170080_Milkah Royna.pdf
  Restricted Access
Fullteks3.14 MBAdobe PDFView/Open
G24170080_Milkah Royna_Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.85 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.