Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107871
Title: Rancang Bangun Light Emitting Diode (LED) untuk Digunakan sebagai Pemikat pada Kapal Pancing Cumi-cumi
Other Titles: Design of Light Emitting Diode (LED) used as Attractor for Squid Jigging Boat
Authors: Riyanto, Mochammad
Purbayanto, Ari
Rudin, Muhammad Johar
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Penangkapan cumi-cumi mengalami perkembangan yang pesat di Indonesia. Salah satu kegiatan penangkapan cumi-cumi yaitu dengan menggunakan kapal pancing cumi-cumi (squid jigger). Peningkatan jumlah kapal pancing cumi tersebut mengakibatkan peningkatan penggunaan energi yang cukup besar. Hal ini dikarenakan kapal pancing cumi-cumi menggunakan alat bantu lampu untuk memikat cumi-cumi, yaitu lampu merkuri dan metal halide (MH) yang berjumlah 16-20 unit dengan daya energi 24-30 kW. Berdasarkan hal tersebut perlu teknologi alternatif pilihan untuk penggunaan alat bantu penangkapan ikan dengan lampu yang hemat energi dan mampu mengurangi penggunaan bahan bakar minyak. Penelitian ini bertujuan untuk merancang bangun lampu LED cumi-cumi dengan sebaran iluminasi mendekati lampu MH dan mengukur sebaran iluminasi lampu LED cumi-cumi dan MH pada medium udara dan perairan, serta perhitungan kebutuhan BBM. Penelitian dilakukan dari bulan Juli 2020 sampai bulan April 2021 di Laboratorium Teknologi Penangkapan Ikan, Departemen Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, IPB University Bogor dan di Teluk Banten, Kota Serang, Provinsi Banten. Pada penelitian laboratorium dilakukan rancang bangun lampu LED cumi-cumi dan mengukur intensitas cahaya pada medium udara, serta mengukur konsumsi bahan bakar minyak pada lampu LED cumi-cumi hasil rancang bangun dan MH. Penelitian di lapangan dilakukan untuk pengukuran intensitas cahaya pada medium air. Rangkaian elektronik yang menjadi pertimbangan adalah bagian material dan komponen dari rancang bangun LED 450 watt. Hal ini dilakukan agar lampu yang dibuat dapat bertahan lama dan berfungsi dengan baik sebagai pemikat cumi-cumi. Upaya untuk menghindari kerusakan pada saat pengoperasian dilakukan pemasangan heatsink agar panas yang ditimbulkan tiap chip LED dapat terserap. Tahap pertama dari rancang bangun LED cumi-cumi yaitu memilih chip LED berjenis High Power LED 50 watt yang telah dipasangkan dengan beberapa komponen pengubah arus direct current (DC) ke arus alternating current (AC), sehingga dapat langsung disambungkan dengan listrik berdaya 220 volt. Rancang bangun pada tahap kedua yaitu menentukan rangkaian listrik yang digunakan pada rangkaian LED. Tahapan yang perlu diperhatikan dalam merancang bentuk kontruksi LED adalah merancang dan membentuk LED agar mendekati bentuk bulat lonjong seperti lampu MH. Perbandingan intensitas cahaya ini diukur dengan menggunakan International Light Technologies (ILT) 5000 Radiometer Research. Rerata intensitas cahaya LED cumi-cumi hanya berkurang 10,57% dari lampu MH. Nilai intensitasnya lebih kecil, namun kebutuhan daya LED lebih hemat 3 kali lipat dibandingkan dengan lampu MH. Penggunaan lampu MH dan LED cumi-cumi memiliki perbedaan yang cukup signifikan terhadap nilai specific fuel consumption (SFC) pada saat pengukuran. Perbedaan ini kemungkinan besar karena perbedaan daya dari masing-masing lampu. Kisaran nilai SFC pada lampu MH antara 0,00162 - 0,00176 kg/HP.jam sedangkan pada lampu LED cumi-cumi 0,00109 - 0,00119 kg/HP.jam. Pengujian konsumsi BBM pada lampu LED cumi- cumi memiliki efisiensi 40,54% sedangkan lampu MH memiliki selisih 59,46% dengan selisih efisiensi sebesar 19,03%. Perlu dilakukan pengujian skala lapangan untuk membuktikan efisiensi BBM pada operasi penangkapan cumi-cumi.
Squid jigging fisheries in Indonesia are very fast developing. The squid jig is a fishing gear to catch squid that recently used by the fishers in the Arafura Sea to catch squid. Increasing the number of squid jig has resulted in the increase of considerable energy used. This is because of the squid jigging using lamp to attract squid with high energy power such as mercury lights and metal halide (MH) which amounts to 16-20 units with 24-30 kW energy power. The objectives of the study were to design squid LED lamps with the light characteristic distribution of illumination approaches to MH lights; to calculate the effectiveness of the light distribution of MH and LED lamp on-air and in the water; and to measure fuel consumption needs in the laboratory. The study was conducted from July 2020 to April 2021 at the Fishing Technology Laboratory, Department of Fisheries Resources Utilization, Faculty of Fisheries and Marine Sciences, IPB University, and Banten Bay, Serang City of Banten Province. Design and construction of a squid LED lamp, the intensity of light in the air, and a fuel consumption test of using the LED and MH lamp measurements were conducted in the Laboratory. The measurement of the light intensity in the water was also conducted in Banten Bay. The considered electronic circuit is a material part and component of the 450 watts LED so that the lamp can last long and function properly. An effort to avoid damage at the operation time was made by pairing the heatsink for absorbing the heat from each LED chip. The first stage of designing the Squid LED was to choose a 50-watt high power LED. The LED chip has been paired with several direct current (DC) current modifier components to the current alternating current (AC) for directly connected to 220-volt power. The second stage was to determine the electrical connection in the LED circuit. Stages that need to be considered in designing the form of squid LED construction were designing and forming LEDs to approach oval round shapes such as MH lamps. Comparison of the light intensity was measured using the International Light Technologies (ILT) 5000 Radiometer Research. The average intensity of the LED squid lamp was only reduced by 10.57% of the MH lamp. The light intensity was lower, however, the LED lamp power more saves power three times compared to the MH lamp. The use of LED and MH lamp have a significant difference to the specific value of the Fuel Consumption (SFC) at the time of testing. This difference due to the difference in power from each lamp. The range of SFC values on the MH lamp was 0.00162-0.00176 kg/hp.hours, while on the LED lamp 0.00109-0.00119 kg/hp.hours. Testing fuel consumption on LED lamps has an efficiency of 40.54%, while the MH lamp has a difference of 59.46% with an efficiency difference of 19.03%. Field scale testing is needed to prove the efficiency of squid catching.
Description: Tesis
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107871
Appears in Collections:MT - Fisheries

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdfCover496.87 kBAdobe PDFView/Open
TESIS-M JOHAR RUDIN-C451190301.pdf
  Restricted Access
Fullteks2.32 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.