Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107837
Title: Dampak Konversi Lahan Sawah Irigasi terhadap Ketersediaan Pangan Pokok Beras di Pulau Jawa
Other Titles: The Impact of Conversion Irrigated Paddy Fields on Availability of Rice Staple Food in Java Island
Authors: Sehabudin, Ujang
Raswatie, Fitria Dewi
Pradhani, Ken Ayu Puspa
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Pulau Jawa merupakan wilayah yang mengalami petumbuhan ekonomi dan pertambahan jumlah penduduk yang cepat. Semakin banyak jumlah penduduk semakin banyak pula kegiatan pembangunan dan permintaan akan lahan untuk pemukiman, industri, perkantoran, dan lain-lain. Kebutuhan lahan ini akan mendorong terjadinya konversi atau alih fungsi lahan pertanian khususnya lahan sawah, dimana lahan sawah irigasi yang memiliki luas lebih besar daripada jenis sawah lain. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui laju alih fungsi lahan sawah irigasi di Pulau Jawa, mengetahui faktor-faktor apa saja yang memengaruhi alih fungsi lahan sawah irigasi, dan bagaimana dampak alih fungsi lahan sawah irigasi terhadap produksi padi dan pengaruhnya terhadap ketersediaan pangan di Pulau Jawa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa luas lahan sawah irigasi di Pulau Jawa mengalami penurunan sebesar 438.793 hektar dari tahun 2009-2018. Laju alih fungsi lahan sawah irigasi yang terjadi Pulau Jawa tahun 2009-2018 berfluktuasi dengan rata-rata sebesar -0,86 persen. Faktor-faktor yang memengaruhi alih fungsi lahan sawah irigasi adalah jumlah penduduk dan proporsi luas sawah terhadap luas wilayah. Dampak yang terjadi terhadap produksi adalah hilangnya produksi padi pada sepuluh tahun terakhir sebesar 5.150.080,99 ton atau bernilai sekitar Rp. 24.837.837.694.692. Berdasarkan perkiraan luas lahan dan dampaknya terhadap ketersediaan pangan diketahui bahwa pada tahun 2032 prediksi produksi beras di Pulau Jawa sudah tidak bisa memenuhi kebutuhan beras dengan kekurangan sebesar 121.970,98 ton.
Java Island is an area that have rapid economic growth and population growth. Increasing population, is also increasing development activities and land demand for settlements, industry, offices, and others. Land requirements will encourage conversion of agricultural land, especially rice fields, where irrigated rice fields have a larger area than other types of rice fields. The purpose of this study was to determine the rate of conversion irrigated rice fields in Java, to find out what factors influence the conversion of irrigated rice fields, and how the impact of conversion of irrigated rice fields to rice production and its effect on food availability in Java Island. The results showed that the area of irrigated rice fields on Java island decreased by 438,793 hectares from 2009-2018. The rate of conversion irrigated rice fields that occurred in Java in 2009-2018 fluctuated by an average of -0.86 percent. The factors that influence the conversion of irrigated rice fields are the population and the proportion of rice fields to the area. The impact on production is the loss of rice production in the last ten years amounting to 5,150,080,99 tons or a value of around Rp. 24,837,837,694,692. Based on the estimated land area and its impact on food availability, it is known that in 2032 the prediction of rice production in Java Island will no longer be able to meet the rice needs with a shortage of 121,970.98 tons.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/107837
Appears in Collections:UT - Resources and Environmental Economic

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover385 kBAdobe PDFView/Open
H44160044_Ken Ayu Puspa Pradhani.pdf
  Restricted Access
Full text913.56 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran646.6 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.