Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/10708
Title: Rizobakteria Bacillus sp. Asal Tanah Rizosfer Kedelai Yang Berpotensi Sebagai Pemacu Pertumbuhan Tanaman
Authors: Astuti, Rina Puji
Keywords: Biological sciences, Rhizobiaceae
Issue Date: 2008
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Plant Growth Promoting Rhizobacteria (PGPR) merupakan bakteri tanah di sekitar perakaran. PGPR berpotensi meningkatkan produktivitas dan pertumbuhan tanaman. PGPR dapat memberi keuntungan bagi pertumbuhan tanaman dengan menggunakan kemampuannya dalam memproduksi hormon pertumbuhan, seperti asam indol asetat, asam giberelin, sitokinin dan etilen. Selain itu beberapa rizobakteria juga memiliki kemampuan dalam menambat N2, menekan pertumbuhan mikroorganisme fitopatogen dengan cara memproduksi siderofor, β-1-3-glukanase, kitinase, antibiotik dan sianida serta kemampuannya dalam melarutkan fosfat. Kemampuan tersebut bermanfaat bagi tumbuhan untuk memenuhi kebutuhan ketersediaan fosfat, sedangkan siderofor yang diproduksi oleh rizobakteria dapat memacu pertumbuhan tanaman dengan cara mengikat besi (Fe3+) yang jumlahnya terbatas di daerah rizosfer untuk berkompetisi dengan mikrob fitopatogen. Bacillus sp. dapat menghasilkan fitohormon yang digunakan tumbuhan untuk membantu pertumbuhan baik pemanjangan akar, perkecambahan biji maupun meningkatkan perkembangan tajuk dan pembungaan. Peran Bacillus sp. dalam memproduksi asam indol asetat telah diteliti, namun informasi tentang kesatuan karakter Bacillus sp. sebagai pemacu pertumbuhan tanaman belum banyak dilaporkan. Untuk mengatasi masalah tersebut maka pada penelitian ini akan difokuskan pada isolasi beserta karakterisasi Bacillus sp. baik produksi IAA dan karakter lain yang berkaitan dengan pemacuan pertumbuhan tanaman.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/10708
Appears in Collections:MT - Mathematics and Natural Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2008rpa_abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract135.34 kBAdobe PDFView/Open
2008rpa.pdf
  Restricted Access
Full Text717.7 kBAdobe PDFView/Open
2008rpa_abstract.ps
  Restricted Access
Postscript17.9 MBPostscriptView/Open
Cover 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Cover 336.03 kBAdobe PDFView/Open
Bab I 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Bab I 289.37 kBAdobe PDFView/Open
Bab II 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Bab II 330.54 kBAdobe PDFView/Open
Bab III 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Bab III 298.01 kBAdobe PDFView/Open
Bab IV 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Bab IV 550.4 kBAdobe PDFView/Open
Bab V 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Bab V 303.89 kBAdobe PDFView/Open
Daftar Pustaka 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka 374.97 kBAdobe PDFView/Open
Penutup 2008rpa.pdf
  Restricted Access
Penutup277.4 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.