Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106806
Title: Sistematika Kepiting Portunid (Crustacea: Decapoda: Brachyura) di Sumatera Bagian Utara dengan Catatan New Record
Other Titles: Systematic of Portunid Crabs (Crustacea: Decapoda: Brachyura) in Northern Sumatera with New Record
Authors: Farajallah, Achmad
Wardiatno, Yusli
Hanim, Nisfa
Issue Date: 2021
Publisher: IPB University
Abstract: Crustacea merupakan subphylum dari Arthropoda dengan keragaman spesies yang tinggi dan terdistribusi luas mulai dari perairan tawar dan sebagian besarnya di laut. Database Crustacea laut baik di dunia maupun di Indonesia belum didata dengan baik. Berdasarkan data Crustacea laut yang penulis kumpulkan dari beberapa jurnal (saat ini diperoleh ±800 spesies), diperoleh bahwa Crustacea yang ditemukan di wilayah perairan Indonesia belum terdata dengan baik pada seluruh perairan. Hal ini mengindikasikan belum meratanya eksplorasi laut di Indonesia atau dikarenakan spesies-spesies yang ditemukan di perairan laut Indonesia belum dilaporkan (belum dipublikasi). Kepulauan Indonesia termasuk dalam kawasan Indo-Pasifik, dimana di wilayah tersebut famili Portunidae (Subfilum Crustacea, Ordo Decapoda, Infraordo Brachyura) dilaporkan paling tinggi keanekaragamannya. Selain itu, Kepulauan Indonesia diapit oleh dua Samudera yaitu Hindia dan Pasifik yang memiliki keanekaragaman biota laut yang tinggi. Spesialnya, terdapat aliran massa air dari Samudera Pasifik menuju Samudera Hindia yang melalui perairan Indonesia yang juga berkontribusi bagi terdistribusinya biota laut diperairan Indonesia, khususnya kelompok kepiting (Infraordo Brachyura) yang memiliki fase planktonic dalam siklus hidupnya. Kelompok kepiting tersebut dapat menetap pada habitat yang beranekaragam di kepulauan Indonesia yang memiliki area pantai yang panjang, terumbu karang, mangrove, dan lamun yang luas dan beranekaragam. Penelitian ini mencoba mengungkap kekayaan biota laut di Indonesia dengan melakukan eksplorasi pada beberapa wilayah dengan metode purposive sampling. Hasil penelitian yang diperoleh dari Pulau Sumatera bagian utara berhasil mendata 15 spesies dari famili Portunidae dengan genus Charybdis (sembilan spesies), Portunus (tiga spesies), Cycloachelous (satu spesies) dan Thalamita (dua spesies). Tiga spesies dari genus Charybdis dan satu spesies dari genus Portunus merupakan catatan baru (new record) di Indonesia, yaitu Charybdis variegata, C. japonica, C. goaensis dan Portunus trituberculatus. Charybdis goaensis merupakan temuan kedua di dunia setelah dilaporkan pertama kali dari Goa, India. Charybdis goaensis yang diperoleh sebanyak tiga individu jantan dan sepuluh individu betina yang teridiri dari juvenil dan betina bertelur. Lokasi penemuan sampel tersebut berada dalam satu garis pantai yang berhadapan langsung dengan Samudera Hindia. Kami menduga penyebaran spesies ini melalui Samudera Hindia ketika dalam fase larva. Penelitian ini diharapkan akan memunculkan database crustacea laut, khususnya kelompok infraordo Brachyura di Indonesia, yang dapat dijadikan dasar untuk penelitian terapan maupun dasar bagi ditetapkannya sebuah kebijakan terhadap beberapa wilayah di Indonesia.
Crustacean is a subphylum of Arthropoda which has high species diversity and is widely distributed in freshwater and mostly in marine. The marine crustacean database both in Indonesia and in the world has not been recorded well. Based on marine Crustacean database which has been collected by researchers from journals (±800 species), shows that Indonesian Crustacean has not been recorded evenly in all waters. This situation indicates that the marine exploration in Indonesia is not equally conducted or the species which have been found in Indonesian waters have not been recorded (unpublished). The Indonesian archipelago is included in the Indo-Pacific region, in which the family Portunidae (Subphylum Crustacea, Order Decapoda, Infraordo Brachyura) was reported to be the highest in diversity. Besides, the Indonesian archipelago is flanked by two oceans, namely the Indian and the Pacific, which have a high diversity of marine biota. In particular, there is a current flow from the Pacific Ocean to the Indian Ocean through Indonesian waters which also contributes to the distribution of marine biota in Indonesian waters, especially the crab (Infraordo Brachyura) which has a planktonic phase in its life cycle. This crab can inhabit a variety of habitats in the Indonesian archipelago which has a long coastal area, coral reefs, mangroves, and seagrass. This research aimed to reveal the marine organism richness in Indonesia through the exploration of several locations using the purposive sampling method. The pilot research in Northern Sumatera recorded 15 species of portunid crabs. There were Charybdis (eight species), Portunus (three species), Cycloachelous (one species), and Thalamita (two species). Three species of genus Charybdis and one species of genus Portunus were new records in Indonesia, namely Charybdis variegata, C. japonica, C. goaensis, and Portunus trituberculatus. Charybdis goaensis was the second finding in the world after being first reported from Goa, India. We recorded three males and ten females of Charybdis goaensis, which consists of juveniles and ovigerous females. Their sampling locations are on one coastline on the west coast of Sumatera which faces directly to the Indian Ocean. We assumed that the dispersal of this species through the Indian Ocean is at their larval phase. Results of this research were expected to be Indonesia marine Crustacean database which could be used for the following research or the policymaker in Indonesia.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106806
Appears in Collections:MT - Mathematics and Natural Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover, Lembar Pernyataan, Abstrak, Lembar Pengesahan, Prakata dan Daftar Isi.pdf
  Restricted Access
Cover289.59 kBAdobe PDFView/Open
NISFA HANIM_G352170148.pdf
  Restricted Access
Fullteks858.88 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.