Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106348
Title: Komposisi Vegetasi Epifit di Berbagai Ekosistem Sesuai Peruntukannya di Leuwiliang, Kabupaten Bogor
Authors: Putra, Hirmas Fuady
Rahayu, Sri
Syafitri, Widiya
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Epifit memiliki peran penting dalam ekosistem. Aktivitas pembukaan lahan dapat berpotensi merusak ekosistem hutan, salah satunya epifit. Kegiatan alih fungsi lahan kerap terjadi di Leuwiliang, namun data mengenai komposisi vegetasi epifit di Leuwiliang belum ada. Pendataan jenis epifit perlu dilakukan sebagai referensi inventarisasi keanekaragaman flora suatu lokasi untuk mempertahankan komposisi flora yang ada. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi komposisi epifit pada beberapa tipe ekosistem di Leuwiliang, Kabupaten Bogor yaitu Hutan Sekunder, lahan kebun (Kebun Angsana) dan kawasan wisata (Bukit Bintang). Metode penelitian yang dilakukan adalah penentuan lokasi penelitian, pengukuran mikroklimat, analisis vegetasi, dan identifikasi epifit. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa Hutan Sekunder didominasi oleh Pyrrosia piloselloides dan Asplenium nidus, Kebun Angsana didominasi oleh Pyrrosia ungulata, sedangkan Bukit Bintang didominasi oleh P. piloselloides. Epifit pada lokasi penelitian banyak ditemukan pada pohon Schima wallichi dan Artocarpus integer. Keberadaan epifit pada pohon porofitnya di ketiga lokasi penelitian umunya berada di zona satu. Nilai indeks keanekaragaman dan kekayaan jenis di ketiga lokasi tergolong rendah, sedangkan nilai indeks kemerataan jenis di ketiga lokasi tergolong tinggi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106348
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G34160013 _widiya syafitri.pdf
  Restricted Access
Fullteks11.14 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.