Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106192
Title: DNA Barcoding dan Karakterisasi Morfogenetik Pocillopora damicornis Antara Habitat Alami dan Terumbu Buatan Biorock di Perairan Bali, Indonesia
Other Titles: DNA Barcoding and Genetic Characters of Pocillopora damicornis Corals Between Natural Habitat and Artificial Reefs of Biorock in Bali Waters, Indonesia
Authors: Madduppa, Hawis H
Suharsono
Zamani, Neviaty Puteri
Hardono, Ichtineza Halida
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Kondisi terumbu karang di Indonesia bervariasi mulai dari kategori buruk sampai sangat baik (excellent). Hampir 36,18% berada dalam kategori buruk. Perbaikan kondisi terumbu karang di Indonesia telah banyak dilakukan dengan berbagai teknik, salah satunya yaitu dengan Biorock yang dapat memudahkan larva karang untuk menempel. Pocillopora damicornis merupakan karang polymorphic dengan plastisitas tinggi yang tersebar di seluruh perairan Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji karakter morfologi dan karakterisasi genetik melalui rekonstruksi pohon filogenetik dan dendogram karang P. damicornis dari habitat alami dan terumbu buatan Biorock. Sebanyak 18 Sampel karang diambil di 4 lokasi yaitu Menjangan, Pemuteran, Gondol dan Tulamben pada ke dalam 3 – 8 meter. Analisis morfologi menggunakan Agglomerative Hierarchical Clustering (AHC), dendogram dan uji exact fisher. Struktur populasi (Fst) dianalisis menggunakan software DnaSP 5.10.01 dan Arlequin serta uji AMOVA. Primer ITSZ dengan segmen target ITS 2 mendapatkan panjang basepair 780 pada 13 sampel. Nilai uji exact fisher pada karakter morfologi tidak berbeda nyata. Hal ini kemungkinan disebabkan karena keempat lokasi masih mempunyai habitat yang relatif sama. Variasi genetik 75.13% berasal dari dalam populasi dan hanya 24.87% variasi antar populasi, sehingga dapat disimpulkan bahwa perkawinan acak kemungkinan besar lebih banyak terjadi di dalam populasi dibandingkan dengan perkawinan acak antar populasi. Nilai AMOVA 0.24 termasuk dalam kategori sedang yang berarti tidak terdapat struktur genetik. Secara morfologi dan molekular P. damicornis antara habitat alami dan terumbu buatan Biorock tidak dapat dibuktikan perbedaannya secara statistik, akan tetapi terdapat beberapa karakter yang berbeda.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/106192
Appears in Collections:MT - Fisheries

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
C551160251_Ichtineza Halida Hardono (Fullteks).pdf
  Restricted Access
fulltekks1.2 MBAdobe PDFView/Open
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover623.18 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampib585.43 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.